Baca Juga : Yovie Widianto: Tak Perlu Jauh-jauh ke Luar Negeri untuk Bisa Dikenal Banyak Orang
"Tadi malam, malam yang takkan terganti untukku, semua ‘friends’ bernyanyi dengan luar biasa, jauh lebih keren dari latihan dan energi audience membahagiakanku," tulis Yovie Widianto seperti dikutip Grid.ID, Kamis (8/11/2018).
Juri Indonesian Idol musim ke-2 itu juga mengucapkan banyak terima kasih terhadap penggemar yang menyempatkan diri melihat konsernya.
Ia juga meminta maaf kepada penggemar yang datang ke konser jika mengalami suara serak lantaran ikut menyanyi di sepanjang konser bersama sederet penyanyi saat itu.
Baca Juga : Impiannya Sempat Ditentang Ibunda, Yovie Widianto Buktikan Lewat Prestasi Hingga Jadi Musisi Ternama
"Terima kasih untuk cinta yg hebat buatku ... terimakasih sudah hadir dengan cinta , maaf kalau hari ini kalian yg datang agak serak karena tak henti2 menyanyikan lagu yg dibawakan teman2 terkasih @glennfredly309 @itsrossa910 @bclsinclair @tulusm @arsywidianto @brisiajodie96 @marcellsiahaans @sayhivi @yovieandnuno @official5romeo dan the one and only @kahitna Impresif !!" tulisnya.
Tak hanya bangga terhadap diri sendiri, Yovie Widianto juga merasa bangga kepada sederet temannya sesama musisi yang tampil sangat memukau.
Tak lupa Yovie Widianto juga menuliskan rasa terima kasihnya kepada musisi-musisi lainnya yang ikut terlibat mendukung konsernya tersebut.
Baca Juga : Yovie Widianto Gelar Konser 'Inspirasi Cinta Yovie His Friends' di Usia 50 Tahun
Rasa bangga dan bahagia pun disampaikan pengguna Instagram di kolom komentar unggahan Yovie Widianto.
Penyanyi Marcell Siahaan pun turut memberikan apresiasinya.
@marcellsiahaans: Makasih banyak kesempatannya, mas. Sekali lagi selamat ya! @ywpiano