Find Us On Social Media :

Hadiri Serah Terima Korban Kecelakaan Pesawat Lion Air JT610, Seorang Ibu Menangis Sampai Tak Kuat Berdiri saat Lihat Peti Jenazah

By Rissa Indrasty, Jumat, 9 November 2018 | 12:42 WIB

Isak tangis keluarga warnai serah terima jenazah korban kecelakaan pesawat Lion Air JT610.

Beberapa anggota keluarga juga saling berpelukan dan ada pula yang beramai-ramai mengitari peti sambil memanjatkan doa bersama.

Tak hanya itu, salah seorang ibu berbaju ungu bercorak biru bahkan tak sanggup menahan tubuhnya untuk berdiri setelah lama menangis di depan peti jenazah anggota keluarganya.

Sambil tertatih, sang ibu kemudian dibantu anggota keluarganya yang lain berjalan menuju bangku.

Baca Juga : 20 Penumpang Korban Lion Air JT 610 Berhasil Diidentifikasi, Berikut Nama-namanya

Ibu tersebut lantas dipeluk, ditenangkan bahkan dikipasi oleh anggota keluarganya.

Anggota keluarga lainnya mengajak sang ibu mengucapkan 'Laa ilaaha illallah' agar lebih tenang.

Seorang bapak yang juga anggota keluarganya tampak diberi tempat duduk di samping si ibu.

Bapak tersebut tampak terdiam tak mengucapkan sepatah katapun.

Baca Juga : Cerita Ibunda Korban Lion Air JT 610 yang Sempat Ganti Dekorasi Rumah Serba Putih Sebelum Kecelakaan Terjadi

Bahkan, hingga lokasi serah terima korban mulai sepi, sang ibu masih dalam posisi dan kondisi ditenangkan.

Hingga peti akan diangkat, barulah sang ibu terlihat agak tenang meski jalannya masih tertatih dipegangi anggota keluarga lainnya.

Hingga tadi malam, Kamis (9/11/2018), sudah 71 korban kecelakaan pesawat Lion Air JT610 yang berhasil diidentifikasi.

Di antaranya yaitu, penumpang laki-laki berjumlah 52 orang dan penumpang perempuan berjumlah 19 orang.(*)