Laporan Wartawan Grid.ID, Agil Hari Santoso
Grid.ID - Gedung Internatio menjadi saksi bisu perjuangan masyarakat Surabaya melawan pasukan Inggris yang kini diperingati sebagai Hari Pahlawan.
Gedung Internatio di Surabaya identik dengan Hari Pahlawan karena memiliki hubungan dengan pasukan Inggris.
Menjelang Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November setiap tahunnya, mari kita mengenal lebih jauh tentang Gedung Internatio, yang menjadi jejak pasukan Inggris di Surabaya.
Dikutip Grid.ID dari Wikipedia, Gedung Internatio dibangun oleh arsitek asal Belanda bernama Frans Johan Louwrens Ghijsels.
Gedung Intenatio yang terletak di persimpangan Jalan Rajawali dan Jalan Garuda, Surabaya, Jawa Timur ini menjadi saksi bisu sejarah perjuangan rakyat Surabaya melawan sekutu.
Pada pertempuran Surabaya yang kini diperingati sebagai Hari Pahlawan, Gedung Internatio adalah monumen penting dalam sejarah perjuangan arek Suroboyo.
Baca Juga : Kumpulan Ucapan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2018 untuk Membangkitkan Semangat Nasionalisme