Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Hari Diwali dikenal sebagai suatu perayaan tahunan yang identik dengan memaknai perdamaian dan bentuk syukur atas kehidupan yang telah di jalani.
Tradisi yang sangat populer di India ini pun telah menjadi perayaan di beberapa negara termasuk di Indonesia.
Seperti kemeriahan perayaan Diwali yang digelar meriah kemarin malam oleh MD Pictures.
Para selebriti Tanah Air pun berkumpul bersama menyemarakkan pesta Diwali.
Baca Juga : Jauh Sebelum Dinikahi Irwan Mussry, Maia Estianty Sempat Tak Diizinkan Dul Jaelani untuk Punya Kekasih Lagi
Terdapat beberapa artis Indonesia yang turut hadir dalam perayaan tersebut.
Diantara mereka juga tampak antusias dengan mengenakan busana tradisional India seperti Sari.
Sebelumnya Grid.ID telah merangkum 7 selebriti wanita Indonesia yang datang dan mengenakan pakaian tradisional India pada acara tersebut.
Baca Juga : Dari Laudya Cynthia Bella sampai Cinta Laura, 7 Potret Seleb Indonesia Kenakan Sari India di Pesta Diwali
Kini Grid.ID akan merangkum beberapa pasangan selebriti Indonesia yang hadir dalam perayaan Diwali yang digelar MD Pictures tersebut.
Berkut lima pasangan selebriti Indonesia yang datang ke perayaan Diwali mengenakan pakaian tradisional India:
1. Jessica Iskandar dan Richard Kyle
Pasangan kekasih yang sedang dimabuk asmara itu datang ke perayaan Diwali MD Pictures kompak mengenakan pakaian khas India.
Jessica Iskandar dan Richard Kyle memakai baju yang senada berwarna biru tua.
Jedar sapaan akrab Jessica juga lengkap mengenakan aksesoris bak selebriti India.
Baca Juga : Ratu Elizabeth II Peringatkan Pangeran Harry soal Sikap Meghan Markle
2. Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier
Pasangan muda ini juga turut meriahkan acara Diwali.
Prilly Latuconsina datang mengenakan baju Sari berwarna merah lengkap dengan aksesoris dan perhiasan dikepalanya bak wanita India.
Meski Maxime Bouttie hanya mengenakan jas hitam dengan kemeja putih dan celana putih, namun keduanya tampak serasi.
Baca Juga : Kaesang Pangarep Beberkan Alasannya Belum Buka Bisnis Sang Pisang di Solo
3. Teuku Zacky dan Ilmira Usmanova
Pasangan suami istri yang sudah dikarunai dua orang anak ini juga tak kalah serasi dibanding pasangan sebelumnya.
Teuku Zacky memakai pakaian khas India berwarna hitam, sedang kan sang istri Ilmira Usmanova mengenakan Sari berwarna orange.
Ilmira Usmanova juga lengkap mengenakan perhiasan di hidung dan bindi yaitu tanda bulat berwarna merah yang diletakan tepat di dahi seperti wanita India pada umumnya.
Baca Juga : Jadi Beauty Vlogger, Kesha Ratuliu Akui Suka Makeup dari Usia 4 Tahun
4. Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri
Pasangan suami istri yang menikah pada 8 April 2017 itu datang mengenakan pakaian dengan warna senada.
Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri kompak mengenakan pakaian khas India.
Andrew Andika mengenakan Kurta Pyjama berwarna emas, yaitu berupa setelan atas bawah, dengan atasan seperti jubah namun dengan panjang selutut dan bawahan berupa celana panjang.
Sedangkan sang istri, Tengku Dewi Putri mengenakan Sari berwarna pink muda.
Mereka pun tampak serasi bagaikan selebriti asal India sungguhan.
Baca Juga : Jauh Sebelum Dinikahi Irwan Mussry, Maia Estianty Sempat Tak Diizinkan Dul Jaelani untuk Punya Kekasih Lagi
5. Verlita Evelyn dan suami
Verlita Evelyn dan suaminya yang bernama Ivan Saba juga hadir dalam perayaan Diwali kemarin malam.
Verlita Evelyn tampak cantik mengenakan setelan semi Sari dengan atasan berwarna merah, dan bawahan berwarna ungu.
Verlita Evelyn juga mengenakan selendang yang ditaruh dilehernya dengan warna yang senada dengan bajunya.
Pemain sinetron Cinta Fitri itu juga lengkap memakai bindi di dahinya seperti Ilmira Usmanova.
(*)