Nah, Maudy punya visi yang baik untuk Indonesia setelah lulus mengambil program magisternya.
Baca Juga : Ingin Dirikan Sekolah, Maudy Ayunda akan Turun Langsung Menjadi Guru Bagi Muridnya
"Mungkin ada impian juga di dunia pendidikan buat Indonesia, terus mungkin impian personal juga. Cuma, udah ada impiannya," pungkasnya.
Sebagaimana diketahui, Maudy Ayunda berhasil menyelesaikan pendidikan setara S1-nya dari jurusan Politics, Philosophy and Economics (PPE) di Universitas Oxford, Inggris pada tahun 2016 lalu.
Bahkan, aktris berusia 23 tahun ini mengaku cita-citanya sedari kecil adalah menjadi seorang guru saat bersama Boy William di acara #NebengBoy.
Baca Juga : Ingin Geluti Bisnis dan Terjun ke Dunia Pendidikan Jadi Alasan Maudy Ayunda Kejar Pendidikan Formal
Ia memiliki angan-angan untuk bisa bergelut di dunia bisnis dan pendidikan.