Baca Juga : Intip Gaya Double Denim ala Maudy Ayunda, Bikin Kamu Jadi Pusat Perhatian!
Rencananya, Maudy Ayunda bakal mengambil jurusan pendidikan atau bisnis di salah satu universitas di Amerika.
"Jurusannya kalau enggak bisnis, pendidikan."
Nah, Maudy punya visi yang baik untuk Indonesia setelah lulus mengambil program magisternya.
Baca Juga : Ingin Dirikan Sekolah, Maudy Ayunda akan Turun Langsung Menjadi Guru Bagi Muridnya
"Mungkin ada impian juga di dunia pendidikan buat Indonesia, terus mungkin impian personal juga. Cuma, udah ada impiannya," pungkasnya.
Sebagaimana diketahui, Maudy Ayunda berhasil menyelesaikan pendidikan setara S1-nya dari jurusan Politics, Philosophy and Economics (PPE) di Universitas Oxford, Inggris pada tahun 2016 lalu.
Bahkan, aktris berusia 23 tahun ini mengaku cita-citanya sedari kecil adalah menjadi seorang guru saat bersama Boy William di acara #NebengBoy.
Baca Juga : Tips Simpel Merawat Kulit Wajah ala Maudy Ayunda, Bisa Dicontoh!
Ia memiliki angan-angan untuk bisa bergelut di dunia bisnis dan pendidikan.
"Waktu SD tuh pengen jadi guru gara-gara suka banget sama lingkungan sekolah. Makanya one day gue tuh sebenernye pengen bikin sekolah."
"That's like the dream, just starting like a small school. Doesn't even have to be big, that's what I really wanna do," kata Maudy Ayunda seperti dikutip Grid.ID. (*)