Grid.ID - Siang ini (14/11/2018) viral video Kaesang Pangarep diminta jadi juru foto WNI di Singapura, lalu bagaimana reaksi sang Putra Presiden?
Dalam video Kaesang Pangarep diminta jadi juru foto WNI di Singapura yang jadi viral tersebut, tampak sang Putra Presiden dengan senang hati dan sumringah saat menjadi fotografer dadakan.
Momen yang terekam dalam video Kaesang Pangarep diminta jadi juru foto WNI di Singapura yang kemudian viral di Twitter tersebut terjadi saat sang Putra Presiden tengah berada di Lucky Plaza, Singapura.
Baca Juga : Presiden Jokowi Sayangkan Sang Pisang Belum Ada di Singapura, Kaesang Pangarep: Tersinggung Saya Pak
Momen unik ini tertangkap kamera dalam serentetan kunjungan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Singapura.
Lebih rincinya seperti yang sebelumnya telah diberitakan oleh Kompas.com, momen unik ini terjadi saat Presiden Jokowi menikmati santap sore di rumah makan Bebek Goreng Pak Ndut di Lucky Plaza, Singapura, Selasa (13/11/2018).
Tak hanya Presiden Jokowi dan Kaesang Pangarep saja yang hadir di sana.
Baca Juga : Mengaku Mirip, Kaesang Pangarep Bandingkan Dirinya dengan Kang Daniel Wanna One
Ada pula Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Retno Marsudi, yang ternyata turut jadi incaran ajang berfoto bersama.
Ketiga public figure Indonesia ini menjadi sasaran WNI atau Warga Negara Indonesia yang hadir di sana untuk sekadar menyapa, bersalama, bahkan melakukan selfie.
Dan di sinilah momen unik tersebut terekam kamera.
Baca Juga : Foto Bareng Pacar, Kaesang Pangarep Pamer Perutnya yang Sudah Mulai Membuncit