Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati
Grid.ID - Penggemar setia kisah fiksi Harry Potter kembali dimanjakan dengan kisah petualangan sihir melalui film Fantastic Beasts 2: The Crimes of Grindelwald.
Film Fantastic Beasts 2 ini merupakan lanjutan dari film pertamanya, Fantastic Beast and Where to Find Them yang rilis di tahun 2016 lalu.
Sebelum resmi dirilis di Indonesia pada Rabu (14/11/2018), ternyata Fantastic Beast 2 sempat menuai kontroversi, lho!
Baca Juga : Perjuangan Indra Herlambang Jadi Penyiar, Bertengkar dengan Ayah hingga Rela Kurang Tidur
Kontroversi ini muncul karena banyak fans yang tidak setuju dengan pemilihan aktor yang memerankan karakter dalam film yang diangkat dari buku karangan J.K. Rowling tersebut.
Protes pertama kali dilayangkan fans kepada J.K. Rowling karena mempertahankan aktor Johnny Depp sebagai tokoh antagonis utama, Gellert Grindelwald.
Penolakan ini terjadi karena aktor kawakan Hollywood tersebut tengah menghadapi kasus dugaan KDRT terhadap mantan istrinya, Amber Heard di tahun 2016 lalu.
Dilansir dari Variety, Depp pun memberikan tanggapannya perihal kontroversi tersebut dan menyebut bila dirinya telah difitnah.
Baca Juga : Siti Badriah Gelar Pesta Ulang Tahun Meriah Bernuansa Putih, Ada Banyak Kue dan Artis yang Datang!
Depp juga sudah menjelaskan kepada J.K. Rowling dengan memberikan bukti-bukti yang menguatkan bila dirinya memang tidak bersalah.
Menurutnya, hal itulah yang membuat Rowling yakin dan tetap memilihnya untuk memerankan karakter antagonis berambut putih tersebut.
Bukan hanya tokoh Grindelwald, karakter ular bernama Nagini juga sempat menjadi sorotan dari fans berat Harry Potter.