Parapuan.co - Kawan Puan, virus Covid-19 rupanya bisa menempel di benda mati, tak terkecuali rambut.
Melansir New York Times, para ahli menemukan bahwa droplet bisa menempel di rambut.
Droplet yang menempel di rambut juga bisa menularkan virus Covid-19 ke kita.
Misalnya, ada orang yang terinfeksi kemudian bersin, dropletnya menempel di rambutmu.
Tak sengaja kamu menyentuh rambut, droplet itu pun akan pindah ke tangan, hidung bahkan mulut.
Baca Juga: Ini 5 Manfaat Teh untuk Kecantikan, Dirasakan oleh Kulit hingga Rambut
"Kamu menyentuh bagian di rambut atau baju yang ada droplet. Lalu, kamu menyentuh area wajahmu juga," jelas Janowski, ahli penyakit menular dari Washington University.
Maka dari itu, kita butuh juga untuk sterilkan rambut.
Selain dengan keramas, kini telah hadir hair stanitizier merek NUI Achiera yang juga bisa merawat kebutuhan rambut sehari-hari.
“Di masa pandemik seperti ini memang bikin kita lelah, setiap hari apalagi kalau yang masih ada tuntutan keluar rumah, pulang sudah pasti harus mandi, keramas.
Sering banget ada keluhan rambut jadi rusak. Nah saya temukan hair sanitizer yang pas nih buat rambut. Tinggal spray- spray ke rambut, beres!” ujar Dr. Wenny Tan, FINEM, dokter estetika.
Wenny juga mengatakan bahwa proteksi rambut ini mengandung benzalkonium chloride sebagai superior antiseptic yang aman, vitamin B5 yang dikenal memperkuat rambut supaya tidak rontok dan tumbuh dengan baik.
Tak hanya itu, produk ini juga mengandung aloe vera dan tea tree merilekskan kulit.
Baca Juga: Selain Membantu Melembapkan, Ini 4 Manfaat Madu untuk Kesehatan Rmbut
Produk ini bisa dibilang menjadi inovator karena pertama kali ada di Indonesia yang bisa melindungi rambut dan tubuh dengan maksimal.
"Jika ada eksekutif muda ke kantor, nggak mungkin ke kantor memakai hoodie atau hairnet untuk melindungi virus covid. Kita menyediakan hair sanitizer untuk mereka pakai, jika habis ketemu orang dan pulang ke rumah nggak sadar anak udah minta peluk," kata Hannah Lenny MW, Co Founder Nui Achiera – Bring Hair On.(*)