Find Us On Social Media :

Tiap Bagian di Dalam Kulkas Ternyata Punya Fungsi Berbeda, Apa Saja?

By Saras Bening Sumunarsih, Jumat, 8 Oktober 2021 | 21:15 WIB

Hindari menyimpan susu di bagian pintu kulkas.

Laci di Bagian Bawah

Di dalam kulkas, terdapat laci yang bisa ditarik keluar. Di sinilah tempat yang tepat untuk menyimpan sayur dan buah-buahan.

Meski tempat ini cocok untuk menyimpan sayur dan buah, hindari untuk menggabungkannya.

Beberapa buah seperti apel, persik, kismis, dan melon menghasilkan etilina atau gas yang dapat mematangkan buah.

Maka dari itu simpan sayuran dan buah-buahan secara terpisah.

Baca Juga: Tips Hilangkan Bau Tak Sedap Membandel pada Blender, Cukup Pakai Bahan Alami!

Bagian Pintu

Kebalikan dari rak bagian atas, pintu kulkas menjadi tempat yang paling panas di antara bagian lainnya.

Untuk itu, tempat ini cocok untuk menaruh botol seperti botol jus atau air. Selain itu, bagian ini juga cocok untuk menyimpan telur.

Bagian pintu kulkas memiliki suhu yang mudah berubah karena kerap dibuka dan ditutup.

Untuk itu, susu tidak cocok ditelakkan pada tempat ini. Suhu yang berubah-ubah dapat menumbuhkan bakteri dalam susu.

Nah Kawan Puan itu tadi fungsi dari bagian-bagian yang ada di kulkas. Jangan salah lagi meletakkan barang-barang di dalamnya, ya! (*)