Find Us On Social Media :

5 Buah yang Cocok Diberikan untuk Anjing Peliharaan, Salah Satunya Pisang

By Saras Bening Sumunarsih, Minggu, 7 November 2021 | 10:35 WIB

Parapuan.co - Mengonsumsi buah ternyata tak hanya baik untuk kesehatan manusia, tapi juga bisa diberikan ke hewan peliharaan di rumah lho. 

Untuk anjing misalnya, ada beberapa buah yang cocok dan baik untuk kesehatan pencernaan anjing peliharaan.

Menambahkan buah untuk anjing peliharaan dapat memberi mereka tambahan vitamin, mineral, dan antioksidan.

Bahkan vitamin juga bermanfaat untuk menjaga anjing peliharaan tetap terhidrasi.

Namun perlu diingat jika tidak semua buah-buahan cocok untuk dikonsumsi anjing.

Seperti yang dilansir dari The Spruce Petsberikut ini beberapa buah-buahan yang cocok untuk anjing peliharaan.

Baca Juga: Dikenal Berbahaya, Coba Atasi Infeksi Saluran Kemih dengan 4 Buah Ini

Pepaya

Pepaya adalah salah satu buah yang cukup murah dan mudah didapatkan. Kamu bisa memberikannya untuk anjing peliharaan, lho!

Daging buah pepaya yang khas bisa menjadi camilan enak untuk anak anjing. Namun perlu diingat, hindari memberikan kulit atau bijinya.

Menjadikan pepaya sebagai camilan untuk anak anjing dapat membantu menjaga kondisi kesehatan jantung dan kekebalan tubuh.

Ini juga akan bermanfaat pada kesehatan mata dan pencernaanya.