Find Us On Social Media :

Mengenal Cara dan Manfaat Baby Led Weaning untuk Perkembangan Bayi

By Ericha Fernanda, Senin, 29 November 2021 | 13:55 WIB

2. Kontrol diri

Metode baby led weaning adalah langkah awal dan sangat penting bagi bayi dalam mempelajari kontrol diri.

Mereka akan belajar berhenti makan ketika perut mereka terasa kenyang, tentunya sesuai kebutuhannya sendiri.

Bayi makan dengan realistis, serta tidak memaksakan diri untuk makan berlebihan karena tubuhnya sudah menandakan kenyang.

Baca Juga: Orang Tua Wajib Catat, 5 Cara Mencegah dan Melindungi Anak dari Penculikan

3. Preferensi makan

Baby led weaning dapat menunjukkan preferensi makan bayi, seperti kebiasaan makan, selera anak, atau bahkan alergi makanan.

Dengan begitu, orang tua akan memahami dan mengatur makanan apa saja yang cocok untuk kebutuhan nutrisi anak.

Sebagai permulaan kamu bisa memberikan makanan berupa pisang, alpukat, wortel rebus, kuntum brokoli kukus, irisan apel tanpa kulit, daging suwir, salmon rebus, atau omelet.

Pastikan makanan padatnya berupa serpihan, serpihan, dan sudah dipotong kecil-kecil sesuai ukuran mulut bayi.

(*)