Find Us On Social Media :

Mengenal Perbedaan Nutrisi dari 4 Tipe Beras, Ada Beras Putih hingga Beras Hitam

By Dinia Adrianjara, Rabu, 15 Juni 2022 | 22:05 WIB

Mengenal perbedaan nutrisi beras merah, beras putih, beras cokelat hingga beras hitam.

Ia juga tak menyarankan untuk mengonsumsi sepiring besar nasi, jika setelahnya Kawan Puan tidak melakukan aktivitas apa pun.

Nutrisi apa yang ada pada nasi?

Nutrisi utama yang disediakan oleh semua jenis beras adalah karbohidrat. Namun jumlah nutrisi ini pun berbeda, tergantung pada jenisnya.

Untuk 100 gram beras cokelat mentah ada sekitar 77 persen karbohidrat, sementara dalam 100 gram beras putih mengandung sekitar 79 persen karbohidrat.

Dalam 100 gram beras hitam mengandung 72 persen karbohidrat sementara ada 68 persen karbohidrat pada beras merah untuk porsi yang sama.

"Secara umum beras mengandung zat besi, magnesium, vitamin B dan serat. Namun jumlahnya bervariasi tergantung pada jenis berasnya," ujarnya.

Lalu, apa saja perbedaan antara beras putih, beras merah, beras cokelat dan beras hitam? Yuk simak penjelasan berikut!

Baca Juga: Bagaimana Cara Memasak Beras Merah agar Pulen dan Tidak Keras?

1. Beras Putih

McLeod mengatakan beras putih merupakan salah satu varian beras yang telah dihilangkan lapisan luarnya, seperti bagian kulit dan dedak. 

Hal ini menyebabkan beras putih kehilangan cukup banyak vitamin dan mineral, sehingga lebih sedikit nutrisi dibanding beberapa varietas lain. 

Beras putih juga memiliki indeks glikemik lebih tinggi, serta lebih rendah serat. Padahal serat penting untuk kesehatan usus karena membuat perut merasa kenyang lebih lama.