Find Us On Social Media :

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

By Content Marketing ADV, Rabu, 28 Agustus 2024 | 15:22 WIB

Ilustrasi olahraga outdoor

Hutan Kota GBK terletak di Senayan, Jakarta Selatan. Tepatnya di seberang gerbang utama GBK, dekat dengan Plaza Senayan.

Untuk mengunjungi tempat ini, kamu bisa menggunakan KRL dengan tujuan Stasiun Palmerah atau menggunakan TransJakarta dengan rute Bundaran Senayan.

Baca Juga: Tips Aman Olahraga untuk Penderita Bipolar, Ini 2 Latihan yang Bisa Dilakukan

  1. Taman Lapangan Banteng

Taman Lapangan Banteng memiliki taman yang luas dan terawat dengan baik.

Di sini, Kawan Puan dapat menemukan trek lari, lapangan basket, dan area gym outdoor.

Taman ini juga sering menjadi tempat diadakannya berbagai acara olahraga dan kumpul komunitas.

Taman Lapangan Banteng terletak di Jalan Lapangan Banteng Selatan, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Tepatnya di seberang Pasar Baru dan Masjid Istiqlal.

Untuk mengunjungi tempat ini, kamu bisa menggunakan KRL dengan tujuan Stasiun Juanda.

  1. GOR Soemantri Brodjonegoro dan Area Lingkar Kuningan

Bagi Kawan Puan yang ingin berolahraga sambil menikmati pemandangan kota, Gelanggang Olahraga (GOR) Soemantri Brodjonegoro dan Area Lingkar Kuningan bisa jadi pilihan.

Di sini, Anda dapat menemukan trek lari yang mengelilingi kompleks GOR dan area perkantoran Kuningan.

GOR Soemantri Brodjonegoro terletak di terletak di Jalan HR Rasuna Said Kav. S-3, Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan. Tepatnya di dalam kompleks Universitas Indonesia.

Untuk menuju tempat ini, Kawan Puan bisa menggunakan KRL dengan rute Tebet, lalu dilanjutkan dengan menggunakan transportasi umum atau ojek online.