Parapuan.co - Kawan Puan tengah mencari cara merapikan rumah dengan cepat?
Melihat banyak kertas menumpuk atau barang-barang yang tak digunakan ada di semua sudut ruangan membuat rumah terasa tidak teratur.
Masalahnya, jika rumah tidak dirapikan maka akan semakin terasa sesak dan menjadi beban mental bagi kita sendiri.
Perlu adanya niat untuk merapikannya, tentunya membereskan rumah tidak harus menjadi proses panjang dan lama.
Baca Juga: 5 Tips Membuat Rutinitas Harian untuk Hidup Lebih Produktif dan Bahagia
Maka dari itu, mengorganisirnya secara cepat dan tepat akan membuat ruangan menjadi rapi kembali.
Merangkum The Spruce, berikut ini tips merapikan rumah dengan cepat yang bisa Kawan Puan coba!
1. Jangang pindah-pindah, selesaikan di satu tempat dulu
Rencanakan untuk membereskan di satu ruangan yang paling mudah terlebih dahulu.
Jika sudah selesai, dilanjutkan ke ruangan yang lebih berantakan, sehingga bisa membereskannya dengan cermat dan efisien.
Jadikan patokan, bersihkan seluruh ruangan sebelum pindah ke tempat berikutnya.
Atau rapikan seluruh koleksi, misalnya pakaian, sebelum beralih ke kategori barang lain.
2. Memilah tanpa ragu akan menghemat waktu
Saat kita memilah barang-barang, niatkan hanya untuk menanganinya sekali agar efektif dan efisien.
Buat keputusan apakah kita ingin menyimpan, memberikan, menjual, atau membuang barang tersebut saat itu juga.
Siapkan kotak dan tas untuk barang-barang yang akan meninggalkan rumahmu karena sudah tidak berguna.
Lalu, letakkan barang-barang yang kita simpan di tempat yang telah ditentukan.
Baca Juga: Ikuti 4 Cara Cepat Mengatur Ruang Tamu dalam 30 Menit, Yuk!
3. Mengurangi barang dan memperkecil koleksi
Koleksi barang-barang dapat dengan mudah berubah menjadi berantakan dan membuat organisasi menjadi sulit.
Misalnya, mungkin kita menyukai buku dan selalu mencari buku baru untuk dibaca.
Akibatnya, rak buku yang terbatas itu menjadi semakin penuh dan kita terpaksa menyimpannya secara acak di sekitar rumah.
Kecuali kita berencana untuk membaca setiap buku itu, mungkin yang terbaik adalah menyingkirkan beberapa.
Simpan beberapa buku favorit yang tentunya akan dibaca lagi, dan pertimbangkan untuk menyumbangkan atau menjual sisanya.
4. Jika belum yakin membuangnya, simpanlah dalam kotak
Jika kita benar-benar tidak dapat memutuskan apakah akan membuang atau menyimpan suatu barang, simpanlah di dalam kotak selama enam bulan.
Jika kita tidak membuka kotak untuk menggunakan barang dalam waktu tersebut, maka kita bisa membuangnya.
Ini adalah metode yang bagus untuk orang-orang yang cenderung memperoleh banyak bahan bacaan, perlengkapan kerajinan, atau barang-barang lain yang ingin mereka gunakan tetapi tidak pernah berakhir melakukannya.
Baca Juga: Walau Kelihatannya Bersih, Baju Baru Perlu Dicuci Demi Alasan Kesehatan Ini
5. Pertimbangkan menjual barang
Barang-barang yang sering membuat berantakan terdiri dari barang baru dan bekas.
Buang barang-barang bekas yang tidak layak pakai.
Jika masih layak pakai dan baru, kita bisa mempertimbangkan untuk menyumbangkan atau menjualnya.
Sehingga, selain rumah kita menjadi rapi, kita juga akan dapat keuntungan.
Ada banyak pilihan untuk menjual barang, termasuk merchant online, berbagai situs web, menawarkan ke teman, atau pasar loak.
Kawan Puan, itulah tips merapikan rumah dengan cepat yang perlu kamu coba.
Selamat mencoba ya, Kawan Puan! (*)
Source | : | The Spruce |
Penulis | : | Ericha Fernanda |
Editor | : | Arintya |
KOMENTAR