Grid.ID - Penyanyi yang terkenal tahun 90-an, Mayangsari, sedang menjadi buah bibir netizen karena rumah mewahnya yang tengah dibangun.
Kehidupan mewah Mayangsari ini berasal dari suaminya yang merupakan anak Mantan Presiden Soeharto, Bambang Trihatmodjo.
Tapi mungkin kalian lupa atau mungkin ada yang belum tahu, siapa gerangan pemilik nama lengkap Agustina Mayangsari ini.
Grid.ID akan kasih tahu 6 hal yang perlu kamu ketahui tentang Mayangsari.
Baca Juga: 5 Top Grid Hari Ini: Cucu Jokowi, Heboh Mayangsari, Hingga Ari Wibowo Tantang Ahmad Dhani
Lahir di Purwokerto pada 23 Agustus 1971 dari orang tua yang berprofesi di dunia seni.
Ayahnya adalah seorang dalang, sedangkan ibunya adalah pesinden.
Sebelum punya skandal dengan Bambang, Mayangsari memang masih seorang gadis.
Hingga akhirnya, ia menikahi putra dari salah satu orang terkaya di Indonesia pada tahun 2011.
Meski telah menikah secara resmi selama hampir 6 tahun, dan pernah menikah siri pada tahun 2000, Mayangsari dan Bambang hanya dikaruniai seorang anak perempuan, Khirani Siti Hartina Trihatmodjo.
Sebelumnya, Mayangsari mengaku pernah keguguran hingga 2 kali.
Baca Juga: 8 Metamorfosis Cantik dan Seksinya Mayangsari Dulu Hingga Kini yang Memikat Putra Pejabat
Karena hubungannya dengan Bambang, yang saat itu masih berstatus suami Halimah Agustina Kamil, adalah hubungan terlarang, perjalanan cinta mereka pun penuh lika-liku.
'Istana' Mayangsari dan Bambang di Jakarta Selatan pernah didatangi oleh istri beserta kedua anak Bambang ketika kabar dirinya melahirkan terkuak.
Album terakhir yang Mayangsari keluarkan adalah pada tahun 2014.
Sejak saat itu, Mayangsari tidak pernah lagi muncul di layar kaca.
Renggang waktu dari album terakhir dengan album sebelumnya pun terpaut jauh, yaitu 9 tahun lamanya.
Tak cukup nampaknya hanya dengan memiliki satu rumah, Mayangsari dan Bambang kembali membangun rumah baru.
Posisinya persis berada di belakang rumah lamanya.
Baca Juga Foto-foto "Istana" Mayangsari Dulu dan Sekarang, Gambar Nomor Empat Sangat Mengejutkan!
Menurut ketua RT setempat, Mayangsari rela menghabiskan uangnya untuk membangun rumah baru lantaran, kepanasan dan terlalu bising di rumah lamanya.
Asyiknya!
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Dosir Weis |
Editor | : | Dosir Weis |