Grid.ID - Di sela perjalanan dari Kabupaten Mempawah menuju Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, mobil Mercedes Benz S-600 hitam berpelat RI-1 nggak bisa jalan.
Sumber Grid.ID yang spesialis Mercedez bilang penyebabnya adalah faktor umur.
"Itu yang memicu elektronik bermasalah. Sarannya ganti mobil," tegas Anton dari Jackey Motor spesialis Mercedes Benz di Bintaro, Tangsel.
BACA JUGA (Fakta Mengapa Mobil Dinas Presiden Jokowi 'Mogok', Pendapat Ahli Mercedes Wajib didengar Istana!)
Kenyataan mobil dinas kepresidenan bermasalah juga ditanggapi Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon.
"Ya ganti saja sama Esemka," kata Fadli Zon di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (23/3/2017).
Fadli mengatakan persoalan tersebut seharusnya diantisipasi dengan perawatan secara berkala.
Mobil Esemka adalah kendaraan yang dipromosikan Jokowi saat masih menjabat walikota Solo.
Saat itu, Jokowi hendak mencalonkan gubernur Jakarta.
BACA JUGA ( Mobil Dinas Kepresidenan Mercedes Benz S600 Bermasalah, Ini Alasan Presiden Jokowi Pilih 'Mbengkel')
Fadli yang juga politikus Gerindra itu mengakui sejumlah mobil dinas telah lama.
"Kalau tak salah mobil yang saya gunakan juga sudah lebih dari tujuh tahun jadi wajar saja.
Tapi harusnya bagian yang melakukan maintenance terhadap itu bisa tak boleh lah mobil yang digunakan presiden mogok," kata Fadli.
Fadli mengatakan kejadian tersebut jarang terjadi di negara lain.
Seharusnya, kata Fadli, mobil presiden tidak boleh mogok.
Mengenai mobil dinas tersebut perlu diganti, Fadli mengatakan hal itu tergantung Presiden Jokowi.
Ia mengatakan sempat ada wacana penggunaan mobil sewa untuk menekan biaya.
"Tapi untuk presiden tentunya tidak begitulah ya.
Untuk presiden kan sebuah kehormatan tentunya tidak begitulah ya," kata Fadli.
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain