Grid.ID - Sebuah buku yang mengungkapkan kehidupan pribadi Pangeran Charles segera liris ke pasaran.
Penulis buku kerajaan, Sally Beddel Smith, memilih judul Prince Charles: The Passions and Paradoxes of an Improbable Life.
Kabarnya, buku tersebut merupakan curahan hati sang pangeran yang dikemas dengan konsep biografi.
Smith menuangkan perasaan Pangeran Charles mengenai pernikahannya dengan Putri Diana dan hubungannya bersama sang mantan kekasih, Camilla Parker-Bowles.
Buku tersebut mengungkapkan, betapa Pangeran Charles merasa tertekan di malam sebelum pernikahannya bersama Putri Diana.
Bahkan, dia mengaku bahwa saat itu dirinya menangis karena masih jatuh cinta dengan Camilla.
Pangeran Charles dan Camilla kali pertama bertemu dan berhubungan pada tahun 1971.
Smith menuliskan Pangeran Charles mengatakan bahwa Camilla merupakan seorang kekasih dan pendengar yang baik.
Keduanya harus berpisah karena posisi Pangeran Charles di militer mewajibkannya bertugas di luar negeri pada tahun 1973.
Waktu pun bergulir dan Pangeran Charles diperkenalkan kepada seorang guru cantik yang masih memiliki hubungan dengan Istana Kensington, Lady Diana Spencer.
Dunia kemudian mengenalnya dengan nama Putri Diana.
Sebenarnya, kala itu Pangeran Charles belum siap menikah, tetapi paksaan keluarga, terutama surat dari sang ayah, Pangeran Phillip, mendorongnya untuk segera menikahi Diana.
Penulis | : | Hery Prasetyo |
Editor | : | Hery Prasetyo |