Grid.ID - Hubungan Katy Perry dan John Mayer memang tidak berjalan mulus.
Keduanya sempat mengalami putus-nyambung sebelum akhirnya benar-benar berpisah.
Belakangan diketahui bahwa Mayer ternyata merindukan Perry.
Hal itu ia ungkapkan lewat singel terbarunya, "Still Feel Like Your Man".
BACA JUGA (Ternyata Katy Perry Masih Sayang Sama John Mayer Kok)
Seperti dikutip EOnline! dari New York Times, Mayer mengatakan bahwa lagu tersebut bercerita soal mMantan kekasihnya.
"Siapa lagi orang yang bisa aku pikirkan?" kata pria kelahiran 16 Oktober 1977 ini.
"Dan lagipula, ini merupakan sebuah bukti bahwa aku tidak berpacaran dengan banyak orang dalam lima, enam tahun terakhir.
Itu adalah hubunganku satu-satunya,” imbuhnya.
BACA JUGA (Kode CLBK, John Mayer Akui Lagu Barunya Tentang Katy Perry)
Dari yang dilansir Grid.ID dari kompas.com, bila didengarkan, lagu ini memang tidak memiliki tempo lambat yang menyiratkan orang sedang patah hati.
Namun, liriknya begitu menggambarkan bagaimana Mayer begitu merindukan Perry.
Berikut adalah penggalan lirik lagu tersebut.
"I still keep your shampoo in my shower / In case you wanna wash your hair / And I know that you probably found yourself some more somewhere / But I do not really care / 'Cause as long as it is there / I still feel like your man //".
BACA JUGA (Dengar Kabar Katy Perry Putus, John Mayer Girang?)
Lagu ini sudah bisa didengarkan di album terbaru Mayer yang berjudulThe Search of Everything, yang bisa ditemui lagu-lagu patah hati lainnya.
"Beberapa kali aku menangis, dan aku pergi, oke, John, ini bukan tentang hubungan kembali lagi, putus lagi."
"Ini adalah sesuatu yang lebih mendalam," ucap pelantun "Gravity" ini.
Mayer pun mengaku apabila dirinya kesulitan menemukan kekasih baru setelah berpisah dengan Perry.
BACA JUGA (Katy Perry Pakai Sepatu Rancangan Desainer Indonesia Rinaldy A Yunardi di Video Klip Terbarunya)
Padahal, dirinya sudah menggunakan aplikasi kencan.
Pria yang juga pernah menjalin kasih dengan Taylor Swift ini pun menambahkan, kalau dirinya ingin segera memiliki kehidupan yang tetap dan berkeluarga. (*)