Grid.ID - Setelah dirilis September 2016 lalu, hari ini, Jumat (31/3/2017), IPhone 7 dan Iphone 7plus resmi dipasarkan di Indonesia.
Rilis ponsel ini menandai comeback-nya iPhone setelah hampir dua tahun vakum.
Lini produk terakhir Apple yang masuk ke Indonesia adalah iPhone 6 dan 6 Plus.
Dilansir dari Kompas.com dan Tribunnews.com oleh Grid.ID, sejak pukul enam pagi WIB hari ini, Jumat (31/3/2017), pemesan iPhone 7 dan 7 Plus mulai berdatangan di Galeri Smartfren Sabang, Jakarta.
Mereka adalah para fanboy yang sudah tak sabar menjajal langsung duo iPhone terbaru dari Apple.
Di antara para pengantre, muncul wajah-wajah selebriti yang familiar.
Ada 4 selebriti yang ikut mengantri Iphone 7, Cathy Sharon, Nadine Chandrawinata, Baim Wong, dan Dennis Adhiswara.
"Saya sampai di sini jam 8 pas," kata Nadine yang merupakan Puteri Indonesia tahun 2005 tersebut.
Ia membeli iPhone 7 varian paling standar dengan kapasitas memori 32 GB berwarna Jet Black.
Menurut dia, iPhone teranyar memiliki kualitas kamera yang baik dengan fitur yang mumpuni.
Hal ini membantu hobinya yang suka jalan-jalan dan mengabadikan momen indah.
Beda Nadine, beda pula Cathy Sharon yang merupakan pembawa acara dan pemain film.
5 Shio Paling Sabar Merawat Pasangan Kala Sakit, Pendamping yang Luar Biasa karena Gak Semua Bisa
Source | : | Tribunnews.com,www.kompas.com |
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |