Grid.ID - Renita Sukardi rupanya memang sedang diuji. Cobaan demi cobaan datang kepadanya sejak 2012.
Setelah memiliki anak, Andi Jabbar Al Mufti, Renita dan suaminya Andi Hilmi Salahuddin ingin memiliki anak kembali.
Dan, pada tahun 2012 Renita hamil. Kebahagiaan pun semakin meninggi.
Renita tampak gembira. Bahkan ketika diminta wawancara oleh majalah Nakita pada Februari 2014, dia sangat antusias dan bersemangat.
Namun, tiba-tiba dia membatalkan wawancara itu.
(BACA JUGA: 2 Kaki Sudah Patah, Ini Cerita Awal Mula Renita Sukardi Divonis Kanker Payudara)
Melalui pesan singkat, dia menyatakan harus menjalani kiret.
Setelah mengalami vlek yang berlanjut dengan pendarahan, diketahui bahwa jantung bayi yang dikandungnya sudah tak berdetak lagi.
Berita itu sangat mengguncang Iren, panggilan Renita. Apalagi, kehamilan itu memang sudah direncanakan.
Saat itu, putra pertamanya sudah berumur 2 tahun dan saatnya punya adik.
"Awalnya saya merasa mampu melakukan segalanya sendiri. Sehari-hari saya sendiri yang mengasuh Al (anaknya) yang aktif," katanya waktu itu.
Tak lama kemudian, ternyata pesinetron ini merasakan ada keanehan pada payudaranya.
Luna Maya Syok Namanya Dijadikan Nama Jalur di Kulon Progo, Yogyakarta, Sang Artis Senang Tak Karuan Gegara Hal Ini: Nggak Nyangka
Penulis | : | Hery Prasetyo |
Editor | : | Hery Prasetyo |