Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Hari Kartini biasanya identik dengan baju kebaya.
Pakai kebaya tak melulu harus formal, loh!
Selama tidak mengurangi esensi feminitas dan citra elegan seorang wanita Indonesia, sah-sah saja, kok!
Nah, kamu bisa memadukan pakaian kebaya dengan sepatu sneakers, choker, atau menambahkan sentuhan etnik yang disesuaikan dengan selera kamu.
Seperti gaya mix & match kebaya ala tiga pemain film Kartini: Dian Sastro, Ayushita, dan Acha Septriasa.
Yuk, kita lihat satu per satu.
1. Feminin Seksi ala Acha Septriasa
Buat yang suka tampil feminim, gaya Acha Septriasa memakai kebaya bisa ditiru nih!
Sebenarnya gaya Acha ini tidak bisa dibilang sebagai jenis kebaya.
Acha mengenakan busana simpel modern yang dibentuk gaun berwarna peach bersiluet H-line dari bahan brokat yang dipercantik luaran atau outer bernuansa peach kekuningan.
Untuk urusan alas kaki, Acha mengenakan sepatu bertumit tinggi bertali yang simpel berwarna senada.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |