Grid.ID - Menu sarapan yang paling sering dibuat adalah roti panggang ataupun sereal.
Makanan yang memiliki kandungan pati seperti roti, ternyata tidak boleh dipanggang terlalu lama karena bisa meningkatkan risiko kanker.
Sebuah lembaga makanan di Inggris mengatakan bahwa pemanggangan roti yang terlalu lama dengan menggunakan suhu tinggi bisa membentuk kandungan akliamida yang bersifat karsinogenik.
(BACA JUGA : Biar Itu Kamu Nggak Bengkak, Yuk Data Ulang Alat di Dapur yang Pakai Listrik)
Makanan yang mengandung pati seperti biskuit, dan kue jika dipanggang lebih dari 120 derajat akan meningkatkan akrilamida.
Akrimalida adalah semacam senyawa organik yang berpotensi berbahaya bagi kesehatan.
Semakin lama bahan makanan dimasak, maka akan semakin tinggi tingkat alkrilamida.
Penelitian pada hewan menunjukkan, akrilamida bersifat toksik pada DNA dan memicu kanker.
Karena itu, para ahli berasumsi hal itu juga berlaku pada manusia, walau sampai saat ini belum ada kesimpulan.
Zat tersebut juga disebut berdampak buruk pada sistem saraf dan reproduksi.
Meski begitu, dampaknya pada manusia bergantung pada seberapa sering kamu mengonsumsinya.
Jadi ada baiknya jika kamu tetap mengurangi konsumsi makanan yang dipanggang terlalu lama (sampai hitam) (*)