Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang
Grid.ID - Rumah tangga pasangan Vicky Prasetyo dan Angel Lelga memang tengah mengundang perhatian beberapa hari terakhir.
Setelah Vicky Prasetyo dna Angel Lelga saling menjatuhkan satu sama lain di depan publik, kemarin lusa, Vicky Prasetyo sempat menggerebek seorang lelaki di kediaman Angel Lelga.
Menanggapi hal tersebut, Melaney Ricardo yang merupakan teman baik keduanya merasa terusik.
Bahkan Melaney mengunggah sebuah pernyataan di media sosial Insta Story-nya beberapa jam lalu.
Baca Juga : Ivanka Trump Ketahuan Pakai Email Pribadi Untuk Urusan Kenegaraan!
"Pas denger begitu wow ini hebat, karena mungkin kita cuma ngejudge dari luar, tapi pas ada kejadian kayak gitu walaupun mungkin kalau dilihat dari segi ya namanya pasangan mungkin berpikirnya masih dalam bahtera rumah tangga," ujar Melaney.
"Melihat pasangan lain pasti ada perasaan cemburu, cuma serem aja gitu loh melihat kejadian kemaren," sambung istri dari Tyson tersebut.
Baca Juga : EKSKLUSIF: Membongkar Kebohongan Vicky Prasetyo
Penulis | : | Ria Theresia |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |