Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati
Grid.ID - Rumor kedekatan antara Syahrini dengan mantan pacar Luna Maya, Reino Barack semakin santer terdengar.
Bahkan Syahrini dan Reino Barack digadang-gadang akan segera menikah.
Salah satu sahabat sesama artis, Kartika Putri pun memberikan pesan khusus untuk Syahrini.
Baca Juga : Gisella Anastasia dan Gading Marten Dikabarkan Cerai, Netizen: Kasihan Gempi
Baca Juga : Tiru Gaya Feminin Shireen Sungkar dengan Rok Lipit Harga Terjangkau
Banyak yang berspekulasi bila pesan yang ditulis Kartika Putri di akun Instagramnya tersebut merupakan doa untuk penyanyi 36 tahun itu.
"MasyaAllah bisa ketemu teteh solehah di @kajianmusawarah yg diisi oleh @ustadzabdulsomad
Semoga berkah ya teh @syh55 @princessyahrini aamiin...
Semoga niat baik teh @princessyahrini dimudahkan dan dilancarkan juga diridhoi Allah subhanahu wa ta’ala Aamiin aamiin ya robbal alaamiin," tulis Kartika Putri seperti dilansir Grid.ID pada Rabu (21/11/2018).
Baca Juga : Tampil Bergaya Kasual ala Nagita Slavina dengan Rok Denim Model Kekinian
Dalam foto tersebut terlihat syahrini tampil menawan dengan balutan hijab berwarna cokelat krem dan blus senada.
Melansir dari Tribunnews dalam acara pengajian bersama Ustadz Abdul Somad itu Syahrini juga sempat mengutarakan perasaannya yang ingin berhijab.
Baca Juga : 4 Model Gaya Rambut Nia Ramadhani yang Bisa Ditiru Untuk Sehari-Hari
Ia juga memanfaatkan momen tersebut untuk konsultasi dengan bertanya bagaimana bila calon pendampingnya tak menyetujui bila dirinya berhijab.
Tampil dengan pakaian tertutup membuat netizen banyak memuji dan mendoakan Syahrini agar bisa mantap berhijab.
Baca Juga : Gaya Simpel Maudy Ayunda yang Mudah Ditiru dengan Outfit Mulai dari 30 Ribu Rupiah
V.vitaloka: "Subhanallah seger bener mata liat teteh @princessyahrini, semga bisa selalu seperti ini cantik,"
Noviaraputri_: "Maa syaa Allah semoga kak @princessyahrini Istiqomah dalam mengenakan hijab nya ya kak @kartikaputriworld,"
Dianarianti009: "Cantik skali teh @princessyahrini berhijab yuu.. Teh Allah swt pasti bahagia liatnya teh,"
Namun, tak sedikit juga netizen yang salah fokus dan malah mendoakan penyanyi yang dikabarkan tengah dekat dengan Reino Barack itu agar bisa segera menikah.
Gabriel_auroratjhai: "Smoga kabar baik nya inces menikah ya amin,"
Xndct_@irmapoer8475: "Jangan iri mbak, dia sudah menjalankan kewajiban, berhijab. Emang lebih baik langsung nikah kok daripada pacaran lama lama,"
Ummu_zaedMasyaa: "Allah Semoga teh syahrini segera menyusul kak @kartikaputriworld berhijab sekaligus menikah. Aamiin,"
Kita doakan agar Inces selalu bahagia dengan keputusannya, ya!
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Widyastuti |