Grid-ID - Salah satu tanda awal dari kanker payudara adalah keberadaan benjolan di payudara.
Namun, sebaiknya kaum Hawa tidak langsung panik saat merasakan adanya benjolan di payudaranya. Sebab, benjolan di payudara wanita tersebut belum tentu kanker.
Bahkan 9 dari 10 benjolan yang kerap ditemukan wanita di payudaranya tidak berhubungan dengan kanker.
(Baca Juga: Meninggal Dunia, Begini Cara Kanker Merenggut Nyawa Renita Sukardi)
Dr Martha Roida Manurung dari Instalasi Deteksi Dini dan Onkologi Sosial RS Dharmais menyatakan agar para wanita tidak mudah mudah panik saat menemukan benjolan.
Bisa jadi benjolan yang terasa di payudara hanya bersifat fungsional akibat pengaruh hormonal.
Untuk kanker payudara sendiri merupakan tumor ganas berupa jaringan abnormal yang tumbuh di payudara.
Lantas bagaimana membedakan benjolan tersebut kanker atau bukan? Berikut ciri-cirinya.
1. Benjolan terasa berbeda dan seringnya hanya di salah satu payudara.
2. Jika diraba, permukaannya tidak rata.
3. Terasa keras ketika diraba karena berupa jaringan keras.
4. Biasanya benjolan tidak diiringi rasa nyeri.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek