Grid.ID - Meminum secangkir cokelat hangat memang dapat membuat mood kamu kembali menjadi lebih baik.
Namun di balik nikmatnya secangkir minuman cokelat hangat, sebuah penelitian mengungkapkan cokelat panas mengandung garam 16 kali lebih banyak dari takaran seharusnya.
Setiap porsi cokelat bubuk mengandung kandungan garam, lebih buruk dibandingkan kamu mengkonsumsi keripik kentang.
(BACA JUGA Resep - Hangatkan Pagimu Dengan Susu Cokelat Rempah)
Konsumsi garam yang tinggi dapat menyebabkan tekanan darah tinggi, sehingga menyebabkan ketegangan pada kerja jantung, arteri, ginjal dan otak.
Hal tersebut tentu akan berdampak tak baik dan menyebabkan kamu terkena serangan jantung, stroke, demensia dan sakit ginjal.
Seperti yang dilansir dari laman Boldsky, peneliti menyarankan agar setiap orang dapat mengurangi konsumsi gram setiap harinya.
(BACA JUGA Resep Jitu Bikin Cake Cokelat Pisang Tanpa Oven, Praktis Banget)
“Garam merupakan pembunuh yang kerap dilupakan.”
“Namun masih banyak produsen makanan yang masih belum memenuhi pengurangan kadar garam,” kata Katharine Jenner, ahli gizi dari Consensus Action on Salth and Health. (*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | boldsky |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |