Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Konser tunggal persembahan sebelum istirahat, dilakukan oleh Raisa Andriana bertajuk Fermata Intimate Concert.
Konser yang digelar di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat pada Rabu (21/11/2018) ini tidak hanya menampilkan lagu hits lamanya.
Raisa Andriana juga membawakan lagu lagu yang berkolaborasi dengan DJ Dipha Barus.
Baca Juga : Saksi Vicky Prasetyo untuk Kasus Dugaan Perselingkuhan Angel Lelga Belum Siap Hadir di Persidangan
My Kind of Crazy dan Mine dinyanyikan istri Hamish Daud itu dengan ketukan nada cepat.
Seperti terhipnotis dengan lagu barunya, penonton sempat tidak mengetahui adanya kesalahan Raisa Andriana saat bawakan Mine.
Memang lagu tersebut baru pertama kali dinyanyikan oleh penyanyi usia 28 tahun itu di depan publik.
"Sebelumnya maaf ya salah."
"Baru pertama kali bawain. Ini lagu yang diaransemen baru sama Dipha," kata Raisa dari atas panggung.
Geram, Anak-anak Pak Tarno Sindir Kelakuan Istri Muda yang Diduga Eksploitasi Ayahnya: Nggak Suka Saya!
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Widyastuti |