Laporan Wartawan Grid.ID, Vincentius Ekaristo
Grid.ID – Rossa bakal kembali hadir untuk merayakan 21 tahun kiprahnya di dunia musik.
Dengan menggelar konser tunggalnya kembali di Plenary Hall-Jakarta Convention Center, pada Kamis (13/4/2017) mendatang bertajuk "The Journey of 21 Dazzling Years" untuk para penggemarnya.
Rossa bakal menggandeng banyak penyanyi muda berbakat.
Salah satunya Isyana Sarasvati yang bakal mengisi konser di panggung megah 4 lantai milik teh Ocha tersebut.
(BACA DEH Ups! Rossa Keceplosan Membongkar Surprise Isyana Yang Bakal Ada di Konser)
Beberapa kali bertemu dan berlatih nyanyi dan nari bersama, Rossa punya pandangan tersendiri terhadap sosok Isyana.
"Isyana itu penyayi muda yang bakatnya luar bisa. Orangnya lucu.
"Aku temenan cukup lama juga, dua tahunan jalan bareng segala macem.
“Aku suka banget lagu-lagu di industri musik Indonesia,” kata Rossa panjang lebar.
Menyaksikan sendiri beberapa karya terbaru Isyana, Rossa sempat terkagum-kagum dengan musisi Indonesia yang dikenalnya tersebut.
“Buat aku kayaknya music-musik Indonesia itu nggak pernah membosankan, kayak lagu Isyana atau Raisa atau Vidi yang baru itu keren-keren,” ungkap salah satu Diva yang punya ketawa yang khas ini. (*)
Lanjut Studi S3 di Swiss, Nadia Vega Tak Takut Cowok Minder Buat Dekati Dirinya, Ini Alasannya