Laporan Wartawan Grid.ID, Bunga Mardiriana
Grid.ID - Seperti yang sudah dilakukan oleh pasangan yang sebelumnya, Pangeran Harry dan Meghan Markle akan segera pindah ke pinggir kota untuk menyambut kehadiran anak pertama mereka.
Melansir dari Page Six, Pangeran Harry dan Meghan kini tinggal di Kensington Palace yang berada di pusat kota London.
Keduanya akan pindah ke sebuah rumah bernama Frogmore Cottage yang terletak di halaman Windsor Estate.
Baca Juga : Deretan Artis dengan Usaha Fashion yang Melejit, Ada Siapa Saja?
Rencananya pasangan ini akan pindah pada awal tahun depan dan Meghan diprediksi akan melahirkan pada musim semi tahun depan.
Windsor sendiri berjarak sekitar 32 kilometer dari barat pusat kota London.
Pejabat Istana mengatakan, "Windsor adalah tempat yang sangat spesial untuk pasangan ini. Mereka juga sangat bersyukur karena tempat tinggal resmi mereka akan berada dalam estate tersebut."
Baca Juga : Ajari Franky Roring Mengaji, Ovi Sovianti Bersyukur Suaminya Sudah Hafal Beberapa Surat
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Page Six |
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |