Grid.ID - Usai kabar pesta pernikahan Crazy Rich Surabayan menjadi sorotan, kini rumah Jusup Maruta Cahyadi sang calon pengantin membuat publik penasaran.
Konsep pernikahan Crazy Rich Surabayan sejak bertunangan hingga persiapan resepsi yang mewah membuat masyarakat bertanya-tanya seperti apa penampakan rumah Jusup Maruta Cahyadi.
Yuk simak seperti apa mewahnya rumah Jusup Maruta Cahyadi, Sang Crazy Rich Surabayan yang akan segera menikahi Clarissa Wang 1 Desember mendatang!
Baca Juga : Tarif Per Malam 8 Juta Rupiah, Begini Mewahnya Resort Tempat Crazy Rich Surabayan Gelar Wedding Dinner!
Jelang pernikahan Jusup Maruta Cahyadi dengan Clarissa, pasangan ini sudah mempersiapkan akun Instagram khusus berisi perjalan cinta mereka di akun @jusupclarissawed.
Dari akun tersebut, kita bisa melihat segala proses persiapan pernikahan mulai lamaran, tunangan, hingga hari-hari jelang pernikahan megah mereka.
Dalam akun itu pula ada beberapa video pesta pertunangan Jusup dan Clarissa mulai dari persiapan Jusup sebelum menemui Clarissa hingga saat keduanya menjalani upacara tradisional menurut kepercayaan mereka.
Video ini cukup mencuri perhatian karena di bagian awal video terlihat sebuah bangunan megah berwarna putih.
Baca Juga : Menyingkap Sumber Kekayaan Keluarga Crazy Rich Surabaya, Jusup Maruta Cahyadi
Bangunan tersebut tampak begitu megah dari luar, karena menampilkan lorong-lorong yang disangga pilar-pilar kokoh seperti istana yang sering kita lihat dalam film-film negeri dongeng.
Bukan di negeri dongeng, istana megah tersebut terletak di Surabaya.
Yup, itu adalah rumah keluarga Jusup Maruta Cayadi yang berada di Surabaya.
Yuk kita intip sedikit detailnya!
Seperti istana-istana negeri dongeng, rumah Jusup didominasi dengan cat warna putih.
Di bagian pintu utama, kita bakal disajikan sebuah pintu kaca berukuran besar dengan langit langit indah berhiaskan kaca patri.
Saat memasuki rumah, kita bakal dibuat takjub dengan interior yang mewah bernuansa putih dan emas.
Berdasarkan video itu, banyak pilar besar di ruang keluarga serta ada beberapa hiasan dinding yang mempermanis tampilan ruangan besar ini.
Baca Juga : Crazy Rich Surabaya Sewa 5 Pesawat untuk Acara Lamaran di Makau, Pantes Mewahnya Sampai Begini
Terdapat perabotan bergaya Victoria bak kerajaan Eropa, mulai dari meja, sofa, piano putih, serta akuarium berukuran besar dan lantai marmer yang begitu mengkilap.
Menuju ke bagian belakang rumah, tampak kemewahan lainnya yang berhasil membuat orang yang melihatnya berdecak kagum.
Di halaman belakang rumah terdapat kolam renang lengkap dengan pilar-pilar bak kuil Yunani.
Terdapat sebuah tangga yang menghubungkan bangunan utama dengan kolam renang tersebut.
Baca Juga : Pernikahan Pasangan Crazy Rich Surabaya Jusup-Clarissa Viral, Tamu Gak Boleh Beri Angpao Untuk Mempelai
Rumah ini dapat menampung banyak mobil karena memiliki parkiran garasi bergaya basement.
Hal ini terlihat saat iring-iriang mobil keluar dari rumah tersebut melewati jalan yang menghubungkan bagian bawah tanah rumah.
Resepsi pernikahan Jusup dan Clarissa akan dilaksanakan pada Sabtu, 1 Desember 2018 di Grand Ballroom Mulia Resrost, Nusa Dua, Bali.
Namun sebelumnya pada Jumat, 30 November 2018 pukul 7 malam waktu setempat akan diadakan makan malam penyambutan tamu-tamu undangan.
Rumah mewah Crazy Rich Surabayan berhasil membuat takjub kan? (*)
Source | : | |
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |