Grid.ID - Seperti yang kita ketahui berita mengenai produk terbaru Apple terus saja santer terdengar.
Apple biasa meresmikan produk terbaru mereka di bulan September.
Meski sudah terdengar kabar mengenai iPhone 8, Apple masih saja belum membeberkan mengenai apa saja spesifikasi yang dibawakan ponsel yang akan jadi ponsel mutakhir miliknya ini.
(BACA JUGA: Wow! Iphone digandrungi Remaja, Bahkan di Negara Ini Pemakainya Sampai 80% )
Bahkan rumornya, iPhone 8 sepertinya bakal mundur dari jadwal peluncurannya di bulan September tahun 2017 ini.
Hal ini dijelaskan oleh Brian White dari Drexel Hamilton dalam sebuah pesan kepada para kliennya.
Dirinya menjelaskan bahwa iPhone 8 ini kemungkinan bakal tertunda perilisannya.
Pihaknya sepertinya masih mengembangkan sebuah terobosan teknologi baru yang nantinya akan tersemat pada ponsel kenamaan Apple ini.
Teknologi yang menghambat tersebut merupakan teknologi sensor 3D.
(BACA JUGA: Samsung Galaxy S8 VS iPhone 7, Mana Yang Lebih Kuat Dibanting ke Lantai Beton?)
Teknologi ini memberikan akses pengenalan wajah lewat kamera depan untuk membuka smartphone dan verifikasi identitas layaknya Iris Scanner pada Samsung Galaxy Note 7.
Selain itu, rumor lain mengenai spesifikasi ponsel ini pun juga masih simpang-siur.
Masyaallah! Presiden Prabowo Beri Hadiah Rp 100 Juta untuk Mbah Guru yang Viral Ngajar Matematika Lewat Tiktok, Netizen Ikut Girang
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Kama |
Editor | : | Kama |