Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Pasangan Raditya Dika dan Anissa Aziza saat ini sedang menantikan kelahiran anak pertama mereka.
Bayi yang ada dalam kandungan Anissa Aziza pun diketahui sudah memasuki usia 17 minggu.
Sayangnya, Anissa Aziza harus melalui masa-masa kehamilannya seorang diri untuk sementara waktu.
Baca Juga : Gracia Indri Akan Kunjungi Gisella Cindy di Liburan Natal Nanti
Baca Juga : Ide Busana Kondangan ala Aura Kasih dengan Rekomendasi Kebaya Bali Terjangkau
Dua minggu lalu, sang suami terpaksa meninggalkannya ke luar kota untuk urusan pekerjaan. Selama Raditya Dika berada di luar kota, Anissa Aziza pun hanya ditemani para kucing peliharaan di rumah.
Namun kini, Anissa Aziza pun sudah tak sendiri lagi lantaran penulis novel 'Kambing Jantan' itu sudah kembali ke rumah. Hal itu disampaikan Anissa Aziza melalui vlog YouTube yang diunggah Jumat (30/11/2018).
"Selama dua minggu aku ditinggal sendirian di rumah bersama kucing-kucing, akhirnya hari ini bang Dika pulang juga dari pekerjaannya di Bali," kata Anissa Aziza seperti dikutip Grid.ID.
Baca Juga : Inspirasi Gaya Feminin dengan Padu Padan Rok Tutu ala Vebby Palwinta
Istri Pertama pak Tarno Klaim Belum Terima Donasi Raffi Ahmad, Suami Nagita Slavina Sebut Sudah Kasih Langsung
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Widyastuti |