(BACA JUGA Konser Showcase Sukses Digelar, Isyana dan Raisa Berharap Ada Lagi di Kota Lain)
Gratis Bagi XL Pascabayar
Pelanggan XL dapat memperoleh tiket MusicFest dengan beberapa langkah mudah.
Pertama download aplikasi Yonder Music dan membeli Paket Xtra Combo Rp. 179 ribu.
Bisa juga membeli salah satu dari Paket Mobile Broadband XL Home atau XL Go bagi pelanggan Prabayar.
Sementara pelanggan XL Prioritas dapat memperoleh tiket secara gratis dengan mendownload aplikasi MyXL Prioritas.
Bagi masyarakat selain pengguna XL, harus membeli tiket lewat Tiket.com seharga Rp 250 ribu.
(BACA JUGA Nidji Siap Gelar Konser Tunggal, Konser Pertama dan Terakhir? )
Konser akan berlangsung pada tanggal 16 April 2017 di Ciputra Artpreneur Gallery, Lotte Shopping Mall Jakarta.
Berikutnya disusul di Braja Mustika Hotel Bogor pada 30 April 2017, dan Narmada Convention Hall Lombok pada 21 Mei 2017.
Pelanggan yang beruntung tak hanya dapat menonton konser musik, tetapi juga memperoleh kesempatan menghadiri Meet And Greet dan bertemu para artis pengisi acara secara langsung.
Dengan menargetkan 1 juta pengguna aktif hingga akhir tahun 2017, aplikasi Yonder Music ini saat ini telah didownload lebih dari 900 ribu kali. (*)