Grid.ID - Tamagotchi is back!
Bagi generasi milenial, pastinya akan asing mendengar nama mainan ini.
Ya, karena Tamagotchi pernah ngetop sekitar 20 tahun silam.
Mungkin banyak di antara kamu yang belum lahir saat itu.
(BACA JUGA : Hmm! Janda Di Kampung Ini Dalam 1 Rumah Ada yang 2 Sampai 3 Orang, Umurnya Minimal 25 Tahun)
Nah, sebelum mulai bermain, ini beberapa fakta menarik mengenai Tamagotchi.
1. Tamagotchi merupakan permainan sederhana berupa binatang virtual yang pertama kali dirilis pada tahun 1996 silam.
2. Asal namanya adalah “telur” (bahasa Jepang: tamago) dan “jam tangan” (bahasa Inggris: watch).
3. Permainan yang digemari anak sekolahan ini terjual dengan angka yang fantastis yakni 79 juta unit di seluruh dunia hingga tahun 2010.
4. Bandai, adalah nama produsen mainan Tamagotchi yang berasal dari Jepang.
5. Grafisnya sangat sederhana, bahkan untuk mainan di eranya.
6. Binatang virtual tersebut bisa berubah mood-nya tergantung bagaimana kamu memeliharanya.
7. Tamagotchi bisa dijadikan gantungan kunci atau kalung, sehingga kamu bisa membawanya kemana pun.
8. Kamu harus memberi makan, memandikan, merawat jika sakit, mengajak bermain supaya gembira.
9. Kalau kamu alpa merawatnya, ia bisa mati.
10. Pada versi awal, Tamagotchi nggak punya fitur pause, sehingga kamu harus mengeceknya tiap 30 menit sekali.
11. Popularitas Tamagotchi sempat merambah ke serial anime. Anime pertama Tamagotchi tayang tahun 1997–1998 dengan judul Anime TV de Hakken! Tamagotchi. Disusul anime keduanya berjudul Saiko! Tamagotchi yang dirilis tahun 2004.
12. Ada game Tamagotchi dalam bentuk aplikasi di smartphone. Tapi bagi kamu yang ingin bernostalgia pastinya kurang mengesankan.
Bagaimana, sudah siap memelihara binatang virtual yang ada di Tamagotchi?(*)
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek