Grid.ID - Rumor mengenai keberadaan suku pemakan manusia di pedalaman Irian Barat masih santer simpang siur.
Memang, rimba Papua yang masih perawan menyimpan misteri.
Untuk membuktikannya maka dilaksanakanlah sebuah misi penjelajahan dan kemanusiaan.
Maka pada 5 Mei 1969, dibentuk tim terdiri dari 7 anggota Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD/Kopassus) ditambah 5 anggota Kodam XVII/Cenderawasih dan 3 warga asing dari televisi NBC.
Ikut pula 1 wartawan perang TVRI Hendro Subroto.
Tim ekspedisi itu dipimpin oleh Kapten Feisal Tanjung sebagai Komandan Tim dan Lettu Sintong Panjaitan sebagai Perwira Operasi.
Sasaran dari ekspedisi itu dinamai Lembah X yang berada di lereng utara pegunungan Jayawijaya.
Disebut Lembah X karena memang belum pernah terjamah dan tentunya liar.
3 Masalah Utama Kulit Kepala yang Sebabkan Kerusakan Rambut, Simak Cara Mengatasinya!
Source | : | Sintong Panjaitan : Perjalanan Seorang Prajurit Para Komando |
Penulis | : | Seto Ajinugroho |
Editor | : | Seto Ajinugroho |