Grid.ID-Gadis cantik bernama lengkap Desy Pratiwi ini adalah satu-satunya anggota wanita yang tergabung dalam klub CBR klub Malang.
Sebagai cewek cantik, ternyata Dessy ini diajak turing oke, ngetril juga oke.
Meski suka turing, Desy terkadang suka kesal dengan rekan satu clubnya jika dibeda-bedakan terutama untuk masalah turing.
“Saya lebih suka turing, hanya saja terkadang teman klub masih berpikiran kasihan, lantaran saya wanita dan bawa motor sendiri,” bilang Bintang panggilan akrabnya.
Dengan menunggang motor Honda CBR250, Bintang sudah merasa cocok dengan motor sport.
(BACA JUGA BAHAYA Naik Motor Lebih Dari 4 Jam Pakai Masker, Risikonya Infeksi dan Hilang Suara)
Pada Awal tahun 2007 Bintang lebih suka motor sport ketimbang motor bebek ataupun motor matik.
“Memang saya suka jalan-jalan pakai motor sport."
"Bahkan dari kecil juga suka adventure bareng teman-teman,” tambah wanita kelahiran Manukwari-Papua.
Sesekali wanita kelahiran 4 Desember 1991 ini menyempatkan diri melakukan adventure untuk melepas penat.
(BACA JUGA Jangan Modifikasi Motor Kamu Pakai Ini, Bisa Bahayakan Orang Lain)
“Biasanya saya adventure sewa motor trail ke Bromo."
"Kalau nggak ya cari suasana baru supaya pikiran lebih fresh aja,” terangnya sambil memasang lipstik di sela-sela pemotretan. (*)
Kisah Soimah Pernah Diguna-guna Sinden Senior, Ngaku sampai Alami Hal Gaib dan Mengerikan