Grid.ID - Salah satu musuh pengguna gadget saat ini adalah kapasitas baterai.
Seirit apapun kamu menggunakan hape, baterainya pasti akan habis.
Sudah kodratnya sih, tapi kalau bisa bertahan lebih lama pasti lebih baik kan?
(BACA JUGA : Heboh Lagi! Wanita Prancis Tunangan Sama Robot, Alasannya Nggak Masuk Akal)
Nah, demi memberikan produk bermutu, Polytron meluncurkan produk anyar Zap 6 Flaz 4G50.
Hape ini dibekali baterai berkapasitas 4.000 mAh dan fitur fast charging.
Polytron ZAP 6 Flaz 4G503 merupakan generasi baru setelah ZAP6 Power yang telah berhasil di pasar smartphone Indonesia.
Hape keluaran PT Hartono Istana Teknologi ini diposisikan sebagai produk kelas menengah yang kompetitif.
“ZAP6 Flaz dirilis dengan dua warna yaitu Gold dan Grey dengan kisaran harga 1,5 jutaan,” bilang Eben Haezar, Product Manager Polytron Mobile.
ZAP 6 Flaz 4G503 memiliki dua slot SIM card dengan fasilitas jaringan 4G.
(BACA JUGA : Netizen Bilang Ada Korban, Mobil Pengawal Presiden Nabrak di Tol Jagorawi)
Begitu juga dengan sensor E-Compass yang sudah dimiliki oleh ZAP 6 Flaz.
Sensor ini berpengaruh pada GPS sehingga penggunaannya menjadi lebih akurat dan tepat.
Hape dengan ukuran layar 5 inci HD IPS OnCell ini memakai Android Marshmallow 6.0.
Keunggulan lainnya adalah ZAP 6 Flaz dilengkapi LED Flash pada kamera depan dan belakang sehingga dapat menghasilkan gambar olah foto yang ciamik.
Lainnya, hape ini dibekali fitur USB On The Go, RAM 2 GB dan memori internal 16 GB.
Produk ini telah dilengkapi FIRA OS dan telah disesuaikan dengan kebutuhan konsumen Indonesia.
Speknya sudah oke banget nih.(*)
Anaknya Pergoki Suami Selingkuh di Rumah Saat Ia Pergi Umroh, Selebgram Ini Akhirnya Usir Meski Belum Cerai: Temenin Tuh Pacar Lu
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Octa Saputra |
Editor | : | Octa Saputra |