Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Eva Celia, wanita berusia 24 tahun ini nampaknya sedang menyukai Travelling.
Hal tersebut terlihat dari beberapa postingan di akun Instagramnya yang mengupload foto ketika berada ditempat-tempat wisata salah satunya pantai.
Mungkin bagi sebagian wanita ketika pergi ke pantai, takut kulitnya menjadi hitam.
Namun rupanya tidak demikian bagi Eva Celia. Ia mengaku tidak takut hitam, namun yang ia takutkan apabila kulitnya terbakar.
(BACA JUGA Hati Eva Celia dan Sophia Latjuba Takluk Sama Cowok Ini!)
"Takut item sih enggak, tapi takut kebakar iya. Jadi sunblock tuh penting buat aku," ujar Eva.
Benda wajib yang harus di bawa Eva saat Travelling yaitu sunblock dan kamera.
Eva mengaku kepada Grid.ID saat acara Ulang Tahun Hard Rock FM di Artotel, Jakarta Pusat, Kamis (20/4/2017) bahwa dirinya sudah menjelajahi beberapa destinasi seperti Pulau Komodo dan Sulawesi Selatan.
Namun untuk saat ini, tempat destinasi yang ingin sekali Eva datangi yaitu Raja Ampat, Papua, karena menurutnya tempat tersebut terlihat sangat indah.
Selain itu ternyata Eva juga menyukai diving. Menurutnya tempat diving favoritnya yaitu Pulau Komodo.
(BACA JUGA Hati Eva Celia dan Sophia Latjuba Takluk Sama Cowok Ini, Camer Ngaku Begini!)
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka