Grid.ID - Saat mentruasi datang, sebaiknya kamu beristirahat dan tidak melakukan hubungan intim dengan pasangan.
Kamu dan pasangan pasti harus bisa menahan diri, dong, agar hal buruk bagi kesehatan tidak menimpa kamu dan tentunya pasangan.
Salah satu dampak mengerikan jika berhubungan seksual saat menstruasi ialah risiko penyakit menular seksual yang mengancam Miss V.
(BACA JUGA: Cari Tahu di Sini Kenapa Siklus Menstruasi Kamu Enggak Teratur dan Nyeri Banget!)
Ahli seks Dr Anuradha Kapur dari Max Smart Super Speciality Hospital menjelaskan hubungan seks saat menstruasi sangat tidak dianjurkan.
Kemungkinanya bisa menularkan infeksi penyakit seksual, seperti yang dikutip Grid.ID dari Timeofindia.
"Wanita dilarang berhubungan seks saat mentruasi, apa lagi kalau tidak memakai kondom" ujar Dr Anuradha seperti dikutip dari Timesofindia.
(BACA JUGA: 3 Hal yang Harus Dihindari Saat Sedang Menstruasi, Dilanggar Kulit Taruhannya)
Tidak hanya berhubungan seks yang dilarang, tapi foreplay pun juga tidak disarankan untuk dilakukan.
Hal ini bisa menyebabkan rasa tidak nyaman pada pasangan, dan yang paling parah , wanita bisa terkena endometriosis.
(BACA JUGA: 5 Cara Menimbang Berat Badan yang Tepat Saat Sedang Menstruasi, Nomor 4 Penting Buat yang Pengen Langsing!)
Endometriosis adalah penyakit yang dapat menyebabkan peahnya pembuluh darah rahim yang sangat vital bagi wanita.
Jadi, dari pada kamu atau pasangan terkena penyakit kelamin, lebih baik tahan dulu gairah tersebut dan kamu salurkan melalui berbagai aktivitas lain seperti berolahraga, ya. (*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |