Grid.ID - Hari ini, tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini, hari untuk memperingati perjuangan Kartini yang memperjuangkan pemberdayaan kaum perempuan di Indonesia.
Hampir di seluruh pelosok di Indonesia, seluruh wanita memperingari hari Kartini dengan beragam cara, tak terkecuali para selebriti di Indonesia.
Mereka mencoba memaknai sosok Kartini dengan beragam cara.
Inilah makna Kartini di mata 3 selebriti.
Mantan VJ MTV ini memaknai hari Kartini dengan mengunggah pesan disertai dengan foto diri menggunakan kebaya.
Foto ini sempat membuat tidak dikenal oleh para netizen saking berbedanya Marissa Nasution mengenakan kebaya.
Wanita yang bercerai dari Warren Conrad ini mengucapkan selamat hari Kartini dan ia merasa bangga menggunakan pakaian adat Jawa.
Dalam keterangan foto di instagramnya, wanita kelahiran 8 Februari 1986 ini berujar, "May the spirit of Kartini Day inspire us to be smart and independent woman! ".
(BACA JUGA Begini Cara Jessica Iskandar Memperingati Hari Kartini)
2. Sarwendah
Sarwendah, istri Ruben Onsu, mengucapkan hari Kartini di akun instagramnya.
Mantan personil Cherrybelle ini berujar bahwa ia hanyalah seorang perempuan yang berusaha terbaik untuk keluarganya dan bukan perempuan yang sempurna.
"Tidak ada manusia yg sempurna, hanya seorang perempuan yg berusaha menjadi ibu dan istri yg baik, walaupun terkadang definisi baik setiap orang berbeda-beda, tapi saya yakin tujuan nya sama yaitu menyayangi dan berusaha untuk tidak menyakiti.. Menjadi seorang ibu mengajarkanku banyak hal, setiap hari adalah pengalaman dan pelajaran yg baru," ujar model kelahiran 29 Agustus 1982 ini.
Ia pun juga menutup pesan hari Kartini dengan harapan semoga ia bisa menjadi seorang ibu yang seutuhnya.
(BACA JUGA Belum Jadi Istri dan Ibu, Begini Cara Luna Maya Memaknai Perjuangan Kartini)
Tak hanya ikut menyemarakkan hari Kartini saja, UssySulistiawaty bahkan juga tak lupa memberikan pesan kepada keempat putrinya.
Istri Andhika Pratama ini memberikan sebuah pesan kepada buah hatinya tentang artis seorang wanita yang hebat.
Menurut ibu empat anak ini, wanita hebat adalah wanita yang selalu sadar akan kodratnya sebagai seorang perempuan.
Setinggi apapun pendidikan dan secantik apapun rupanya, wanita harus sadar akan kodratnya.
Wanita hebat adalah wanita yang bisa menjadi ibu yang selalu ada bagi anak-anaknya kelak.
Tak hanya itu saja, wanita hebat juga menurut Ussy adalah seorang yang mampu melayani dan menjadi istri yang selalu mendukung suami apapun keadaannya.
Inilah pesan istri Andhika Pratama ini untuk keempat anaknya yang dikutip dari akun instagramnya, @ussypratama.
"Insya Allah suatu hari kalian akan menjadi wanita2 hebat nak, tapi ingat...
Kehebatan wanita itu bukan hanya krn kecantikan kalian dan kepintaran kalian...
Menurut mama HEBAT itu adalah menjadi wanita yg slalu sadar akan kodratnya, mau setinggi apapun pendidikannya, mau secantik apapun rupanya, mau sekaya apapun hartanya, mau sebagus apapun pekerjaanya, kalian akan hebat ketika bisa menjadi seorang ibu yg slalu ada utk anak2nya, dan menjadi istri yg mensupport suami apapun keadaannya.
Sabar ketika ujian datang, tersenyum ktika masalah menerjang, memaafkan ketika hati terluka.
Mama masih jauhhhhhhhhhhh dari kata hebat, sampai detik ini masih belajar utk bisa menjadi hebat, smoga kalian bisa menjadi wanita HEBAT sesuai kodratnya.
selamat hari Kartini utk semua wanita2 hebat di hidup ku, mama ku @umynilla @sherliesubagyo dan smua wanita2 hebat di luar sana."
Semoga apa yang dikatakan ketiga wanita ini bisa menginspirasi semua wanita di Indonesia. (*)
Bukan Pengganti Ria Ricis? Terungkap Status Asli Hubungan Kimberly Angela dan Teuku Ryan Usai Dijodoh-jodohkan
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |