Grid.ID- Pernah mengenal bumbu nghohiang?
Baunya khas, harum, dan mampu meningkatkan cita rasa masakan menjadi semakin istimewa.
Mungkin kamu nggak sadar, sebenarnya kamu sudah merasakan cita rasanya.
Beberapa menu resto bercita rasa oriental ada yang menggunakan bumbu ini.
(BACA JUGA Sedih Sekali Melihat Video Ruben Onsu Melatih Ingatan Jupe Saat Daya Ingatnya Menurun )
Bumbu ngohiang adalah paduan dari lima rempah-rempah yaitu : pekak, kayu manis, merica sechuan, cengkeh, dan adas yang dihaluskan.
Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai “five spice powder”, karena terdiri dari 5 komposisi rempah itu.
Bumbu ngohiang memiliki warna cokelat.
Aromanya khas, dan biasanya dikemas di dalam botol plastik.
(BACA JUGA Cinta Abadi Gaston Castano kepada Jupe yang Ternoda Perselingkuhan )
Kamu dapat menemukan bumbu ngohiang ini dengan mudah.
Biasanya ada di rak-rak bumbu swalayan yang biasa kamu kunjungi.
Dilansir dari sajiansedap, ngohiang bisa dipadukan ke berbagai masakan.
Ngohiang menyimpan rasa khas yang dapat meningkatkan cita rasa masakan.
(BACA JUGA Kisah Edison, Pemilik Leher Berlubang dan Mengerikan di Bungkus Rokok, Kini Masih Hidup dan Menderita )
Bumbu ngohiang dapat ditambahkan sebagai bumbu untuk aneka masakanmu, seperti :
1. Rendaman ayam, daging, dan seafood/ikan panggang.
Wanginya akan lebih menggiurkan.
2. Daging yang ditumis.
Tentu cita rasanya akan naik dan kesan orientalnya sangat tinggi.
(BACA JUGA Nikmatnya Tidurmu Berkualitas, Hanya Bisa Didapat Kalau Melewati Tahapan Tidur Ini )
3. Ditambahkan pada masakan berkecap.
Cita rasanya sangat cocok karena kecap memiliki aroma yang manis, sedangkan bumbu ngohiang aromanya tajam, pun ada kesan manisnya.
4. Tidak hanya untuk masakan asia, Anda bisa menambahkan sedikit bumbu ngohiang ke dalam adonan rolade ala Eropa Anda.
Hasilnya pasti lebih memuaskan lagi.
(BACA JUGA Oh Ternyata.. Ini Awalnya Konsep Pernikahan Kezia Karamoy )
5. Saus untuk daging, udang, atau ikan panggang juga boleh ditambahkan bumbu ngohiang untuk menambahkan kesan yang lain.
6. Membuat mi goreng yang berbumbu oriental, akan semakin muncul ciri khasnya kalau ditambahkan sedikit bumbu ngohiang.
Karena aroma ngohiang sangat menonjol, kamu cukup seperempat sendok teh saja untuk makanan porsi keluarga, pada pemakaian awal.
Jumlah bisa ditambahkan, bila dirasa kurang.
(BACA JUGA Walah! 'Ngambek' ke Valentino Rossi, Kamu Nggak Percaya Apa Komentar Maverick Vinales Selanjutnya )
Kini nggak ada lagi alasan masak hanya dengan bumbu yang itu-itu saja.
Yuk lengkapi bumbu dapurmu dengan ngohiang. (*)