Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Penyanyi Gisella Anastasia mengungkapkan belum ada rencana pasti untuk merayakan Natal tahun ini.
Namun, jika tak ada kendala, ada rencana bagi Gisella Anastasia untuk berlibur di kediaman keluarga Gading Marten.
Hal tersebut lantaran agar sang anak, Gempita Nora Marten, tak kehilangan indahnya momen natal bersama keluarga seperti tahun-tahun sebelumnya.
Baca Juga : Demi Gempi, Gisella Anastasia Rela Rayakan Natal di Rumah Gading Marten
Baca Juga : 5 Rekomendasi Maskara di Bawah Rp 100 Ribu Agar Lentik Kayak Prilly Latuconsina
Kendati demikian, Gisella tetap menyiapkan pernak-pernik Natal di kediamannya.
Di samping itu, dirinya juga menyiapkan hadiah Natal untuk sang buah hati.
"Mau siapin printilan nNatal buat Gem. Entah di rumah atau di kamar. Mau siapin kado Natal juga buat Gem," ungkap Gisella Anastasia saat ditemui Grid.ID di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (13/12/2018).
Baca Juga : Film yang Dibintangi Gading Marten dan Gisella Anastasia Akan Segera Tayang, Gisel: Waduh Mati Nih!
Baca Juga : Tren Lipstik Glossy di 2019, Ini Rekomendasi 5 Lip Gloss Merk Lokal
Gisella Anastasia mengungkapkan tak pernah merayakan Natal secara heboh dan besar-besaran seperti kebanyakan orang.
Hal tersebut lantaran sejak dulu dirinya dan keluarga merayakan Natal dengan sederhana.
"Aku dari dulu tuh nggak terlalu berpatok sama tradisi, Natal ya Natal aja," ungkap Gisella Anastasia.
Baca Juga : Inspirasi Busana Kondangan dengan Baju Kurung ala Laudya Cynthia Bella
Baca Juga : Boy William dan Gisella Anastasia Belajar Kerja di Laundry Sampai Dapat Sertifikat Lho!
"Kalau di keluarga dulu kan orang susah ya, jadi habis ke gereja ya udah," sambungnya.
Bagi wanita berusia 28 tahun ini, makna Natal merupakan wujud rasa terima kasih kepada Tuhan.
Di samping itu, makna Natap tahun ini baginya merupakan hal untuk membuka lembaran baru bagi kehidupannya.
"Kita merayakan lahirnya juru selamat. Kalau aku pribadi as you know, ini hampir menjadi new chapter, akan lebih bersyukur atas semua berkat," ujar Gisella Anastasia.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Deshinta Nindya A |