Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Bagi pasangan muda yang belum resmi tentu akan sering dihantui dengan pertanyaan 'Kapan Nikah?'
Namun rupanya pertanyaan tersebut sudah tidak menjadi kekhawatiran lagi bagi mantan penyanyi cilik Tasya Kamila.
Pasalnya, Selain sudah menikah Tasya Kamila kini tengah mengandung buah hati pertamanya.
Istri Randi Bachtiar itu mengumumkan kehamilannya melalui video unggahan dalam akun media sosial pribadinya beberapa waktu yang lalu.
Tentu saja kabar tersebut menjadi hal yang sangat membahagiakan bagi pasangan yang menikah pada Agustus 2018 itu.
Baca Juga : Kartika Putri Berencana Diet Mayo Untuk Menunjang Program Hamil
Baru-baru ini melalui unggahan dalam akun instagram pribadinya, Tasya nampak membagikan potret selfie nya.
Dalam potret dengan background Pink tersebut terdapat sebuah tulisan 'Kapan Nikah?'.
Dalam captionnya Tasya pun menegaskan jika ia sudah tak khawatir lagi dengan pertanyaan tersebut.
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |