Grid.ID - Perseteruan antara Hilda Vitria dan Kriss Hatta semakin memanas.
Akibat masalah keduanya yang terus berlarut-larut dan tak kunjung menemukan titik damai, banyak yang menyebut bahwa perseteruan Hilda Vitria dan Kriss Hatta seperti sinetron stripping.
Berawal dari saling sindir hingga akhirnya permasalahan itu memasuki jalur hukum antara Hilda Vitria dan Kriss Hatta.
Tak hanya Kriss Hatta dan Hilda, Billy Syahputra sebagai kekasih Hilda saat ini juga ikut terseret.
Hilda Vitria dan Billy Syahputra menegaskan bahwa Hilda tidak pernah menikah dengan Kriss Hatta.
Namun, pihak Kriss Hatta sendiri bersikeras bahwa ia sudah menikahi Hilda dan pernah tinggal bersama selama dua tahun.
Baca Juga : Hilda Vitria Dituding Berbohong, Begini Cara Mendidik Anak Agar Tak Tumbuh Sebagai Pembohong!
Billy Syahputra dan Hilda Vitria melaporkan Kriss Hatta dengan menyambangi Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kamis (13/12/2018).
Kedatangan Billy Syahputra untuk melanjutkan laporannya terhadap Kriss Hatta, yang diduga melakukan pencemaran nama baik.
Selain itu, Kriss juga disebut melakukan pemalsuan dokumen nikah antara dirinya dengan Hilda Vitria.
"Dia (Kris Hatta) mengklaim Hilda adalah istrinya dan mengatakan Billy telah merampas istrinya dan melakukan tindakan asusila," kata Fachmi Bachmid, pengacara Billy Gedung ditemui di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.
Ajak Fuji ke Gedung DPR RI, Ini Alasan Verrell Bramasta Gandeng Putri Haji Faisal
Penulis | : | None |
Editor | : | Nailul Iffah |