Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Sebelum melayangkan gugatan perceraian, banyak isu simpang siur mengenai keretakan rumah tangga antara Angel Lelga dan Vicky Prasetyo.
Sebagian pihak menyebutkan bahwa Angel Lelga yang melayangkan gugatan cerai, dan sebagian pihak menyebutkan Vicky Prasetyo yang menjadi pihak penggugat.
Pada akhirnya, diketahui bahwa pihak yang mengajukan gugatan perceraian adalah Vicky Prasetyo.
Baca Juga : Kertas Nasi Ternyata Berbahaya Bagi Kesehatan, Bisa Picu Kanker dan Penyakit ini!
Ternyata ada cerita di balik simpang siur isu tersebut dan hal itu baru diungkapkan oleh Angel Lelga.
Saat itu, Angel Lelga yang sudah tak tahan menjalani rumah tangga dengan Vicky Prasetyo memutuskan untuk berpisah dan meminta Vicky Prasetyo mengajukan gugatan cerai ke pengadilan.
"Saya mengikuti dari awal yang minta cerai kan saya, saya yang yang meminta Vicky Prasetyo untuk mendaftar," ungkap Angel Lelga saat ditemui Grid.ID di kawasan Polres Metro Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Baca Juga : 10 Potret Darren Starling, Anak Andi Soraya dan Steve Emmanuel yang Jarang Terekspos
Baca Juga : Dinilai Tetap Langsing, Intip yuk Penampilan Raisa Andriana Saat Acara Baby Shower!
Dengan ancaman, wanita berusia 41 tahun ini mendesak dan menggertak suaminya melayangkan gugatan perceraian ke pengadilan.
"Artinya apa, saya bilang kenapa dia terpaksa mendaftar itu karena saya bilang 'kalo kamu tidak mendaftarkan ini, saya akan laporkan kamu ke polisi karena banyak penipuan yang dilakukan terhadap saya,'" cerita Angel Lelga.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nurul Nareswari |