Grid.ID – Beberapa hari terakhir, masyarakat Jakarta disuguhkan berita soal karangan bunga untuk Ahok dan Djarot, yang memenuhi halaman kantor Balai Kota.
Dari ribuan karangan bunga yang dikirim untuk Ahok dan Djarot, terselip beberapa artis yang ternyata juga ikut mengirimkan.
Beberapa waktu yang lalu, diketahui artis senior serta komedian Debby Sahertian dan sahabatnya, Hangky Tandayu.
(BACA JUGA Giliran Cewek Ini Dapat Kiriman Karangan Bunga dari Pak Ahok, Kok Bisa Sih?)
Kali ini, giliran Gempita Nora Marten, anak dari pasangan artis Gading Marten dan Gisela Anastasia.
Tentu saja, bukan Gempita yang mengirim langsung, namun kata-kata dalam karangan bunga itu dibuat seolah-olah berasal dari si mungil Gempita.
“From Obos (panggilan untuk Gempita, red) with love,” begitu tulis Gisel dalam Insta Story Instagram miliknya, seperti dikutip oleh Grid.ID, Minggu (30/4/2017).
(BACA JUGA Karangan Bunga Untuk Ahok, Nggak Ada Berhentinya Deh!)
Nah, kata-kata yang terangkai dalam karangan bunga untuk Ahok itu juga lucu.
“Terima Kasih Om Ahok & Om Djarot
No sad, no cry, no angry, just happy
Gempi, Papa, Mama, & Tim Obos Di Rumah.”
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |