Grid.ID - Mengajak pergi anak-anak ke mall adalah hal yang membuat anak merasa senang, pasalnya anak kecil sangat menyukai tempat keramaian yang membuat mereka mudah berinteraksi dengan lingkungan luar.
Namun banyak orang tua yang teledor saat membawa anak kecil nya saat mengunjungi mall.
(BACA JUGA: Menurut Sains, Ini Adalah Posisi Duduk yang Paling Aman Saat Naik Kendaraan Umum)
Tak sedikit para orang tua terkecoh dengan suasana mall seperti lebih fokus terhadap barang belanjaan yang sedang dicari, tergiur diskon dari beberapa toko, ataupun asyik berkumpul bersama teman-temanya yang berkunjung bersama ke mall.
Akibatnya, saat ini banyak sekali kejadian atau peristiwa anak kecil yang terjatuh dari mall atau pun hilang di mall yang diakibatkan kelalaian dari orang tua.
Pasalnya, anak anak memiliki rasa ingin tahu yang tinggi.
Mereka akan bergerak aktif mengeksplor sekelilingnya, termasuk di mall yang memiliki banyak hal yang yang bisa dieksplor anak.
“Maka orang tua perlu mengawasi putra putri mereka," ujar Sylvia Kusumawardhani, S. Psi., Psikolog.
(BACA JUGA: Kisah di Balik Hari Buruh 1 Mei, dari Memuja Dewa Bunga, Hari Katolik, Penyebaran Komunis, Sampai Kerusuhan)
Hal penting yang harus dilakukan ketika mengajak anak kecil ke mall, sebagai berikut:
1. Cek Fisik Anak
Orang tua wajib mengecek kesehatan anak sebelum mengajaknya pergi ke mall, terlebih usia anak di bawah 3 tahun.
“Kondisi kesehatan yang tidak baik bisa membuat anak menjadi rewel karena tidak nyaman. Padahal kecapekan bisa memperparah kesehatan anak.”
2. Katakan yang Boleh dan Tidak dilakukan di mall
Ada baiknya sebelum berangkat, kemukakan kepada anak apa saja yang diperbolehkan atau yang dilarang selama berada di mall.
Misalkan, memberitahu kepada anak bahwa berjalan di eskalator sangat berbahaya.
Minta mereka menghindari dan tidak bermain dekat eskalator atau lift terutama bila anak sendirian.
(BACA JUGA: Berkat Ahok, Ini Perubahan Bundaran Semanggi Jakarta dari Dulu Sampai Sekarang)
3. Ajari Tempat-tempat untuk Meminta Pertolongan
Tunjukkan kepada anak letak toilet, tempat jaga satpam, atau tempat informasi ketika melewati tempat tersebut.
Sangat penting mengajarkan kepada anak seandainya terpisah dari orang tuanya.
Bekal yang amat penting adalah mengajarkan kepada anak tentang identitas diri, seperti nama, alamat rumah, nama orang tua atau anggota keluarganya.
4. Orang Tua Jangan Asyik dengan Gadget saat di mall
Orang tua harus menggunakan waktu sebaik mungkin, fokus kepada anak, bukan pada gadget atau tempat berlanjaan.
Apabila membutuhkan waktu untuk berbelanja atau kebutuhan lainnya, titipkan anak kepada suami, suster, atau ART.
“Berilah info kepada mereka akan ke mana, berapa lama sehingga bila terjadi sesuatu dapat menghubungi orang tua.”
(BACA JUGA: Penting! Waterproof dan Water Resistant Itu Beda! Smartphone Kebanyakan Water Resistant, Ini Penjelasannya)
5. Pilih Permainan yang Cocok ketika bermain di mall
Memang enggak salah kalau kita mengajak anak bermain di area permainan di mall.
Pilihlah permainan yang bermanfaat untuk anak, yaitu permainan yang dapat menstimulasi kemampuan motoriknya dan bisa merangsang perkembangan kecerdasannya. (*)
(Penulis: Noverita/Nova.id)
5 Shio Paling Cocok dengan Pasangan Tipe Family Man, Sama-sama Berorientasi pada Keluarga