Grid.ID - Menyambut tahun baru 2019, ada banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan, salah satunya menonton film.
Selain seru, menonton film juga bisa mengisi waktumu sebelum tahun baru 2019 datang.
Melansir 21cineplex, sederet film bisa kamu jadikan referensi sambut tahun baru 2019 nih.
Dari film bergenre keluarga, petualangan, sampai animasi semua ada.
Baca Juga : 10 Inspirasi Ucapan Selamat Tahun Baru 2019 dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia
Nah, kira-kira film apa saja sih yang cocok ditonton untuk menyambut tahun baru 2019?
Yuk simak ulasannya berikut ini!
1. Bumblebee
Tokoh robot satu ini pasti sudah tidak asing untuk para penggemar film Transformer.
Yap, hadir dalam cerita lain, film Bumblebee kali ini memiliki latar California tahun 1987.
Film ini bercerita tentang gadis bernama Charlie Watson yang mencari sebuah mobil setelah genap berumur 18 tahun.
Charlie akhirnya jatuh cinta dengan sebuah mobil VW kuning.
Tapi siapa sangka, mobil pertamanya itu bukan mobil biasa.
Dan petualangan Charlie bersama Bumblebee pun dimulai!
2. Mary Poppins Returns
Marry Poppins Returns adalah film keluarga yang cocok dilihat semua umur.
Baca Juga : Tahun Baru 2019: Inilah 4 Kota di Indonesia Melarang Kembang Api pada Perayaan Malam Pergantian Tahun
Film garapan sutradara Rob Marshall ini bercerita tentang kisah keluarga di London yang mengalami banyak kesulitan.
Dengan kekuatan magisnya, Mary Poppins datang dan berusaha mengembalikan kegembiraan keluarga Jane dan Michael Banks yang telah hilang.
3. Milly & Mamet
Film Indonesia satu ini tak kalah oke untuk di tonton sebelum tahun baru 2019 tiba.
Film garapan Ernest Prakasa ini adalah Spin-off dari film legendaris Ada Apa dengan Cinta.
Milly & Mamet adalah film yang bercerita tentang kehidupan suami istri dan segara permasalahannya.
Dari soal finansial, masa lalu yang kembali datang, sampai permasalahan menantu-mertua yang cukup runyam.
Diperankan oleh Sissy Prescillia dan Dennis Adhiswara, film ini harus banget kamu tonton!
4. Aquaman
Masih merajai Box Office Indonesia, Aquaman juga cocok ditonton untuk menyambut tahun baru 2019.
Baca Juga : Doa Awal Tahun untuk Memohon Ampunan dan Keselamatan di Tahun Baru 2019
Film ini bercerita tentang sosok Arthur Curry yang baru saja menyadari bahwa dirinya adalah pewaris kerajaan Atlantis.
Arthur Curry tiba-tiba saja dinobatkan menjadi seorang raja tepatnya Raja Tujuh Samudra.
Dan hal ini membuat kehidupannya berubah.
Ia harus melakukan apa saja demi menyelamatkan rakyat dan dunianya.
5. Spider-Man : Into the Spider-Verse
Nah, film satu ini juga menarik nih ditonton bersama keluarga.
Baca Juga : 4 Cara Rayakan Tahun Baru 2019 Tanpa Kembang Api tapi Tetap Meriah, Kepoin yuk!
Film animasi ini tidak menceritakan kehidupan Spider-Man yang sudah kita ketahui.
Spider-Man : Into the Spider-Verse bercerita tentang Miles Morales sebagai tokoh utama Spider-Man.
Miles Morales adalah seorang Afro-Amerika yang akan berjuang bersama para Spider-man lain.
Sebut saja Spider Gwen, Spider-Man Noir, dan juga Spider-Ham.
Seperti apa kisah petualangan mereka? Saksikan di bioskop kotamu ya!
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | 21cineplex.com |
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |