Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Istri mendiang Herman Sikumbang atau Herman Seventeen, Juliana Moechtar, mengatakan mendiang suaminya tersebut sempat memintanya dan kedua anak mereka untuk ikut ke Tanjung Lesung.
Juliana Moechtar pun akhirnya membeberkan isi percakapannya dengan sang suami sebelum akhirnya Herman Seventeen menjadi korban meninggal dunia pada bencana tsunami Banten, Sabtu (22/12/2018).
Isi percakapan Juliana Moechtar atau Uli dengan mendiang Herman Seventeen tersebut dilakukan melalui fitur WhatsApp.
Baca Juga : Jarang Diekspos, Pasha Ungu dan Gading Marten Jalin Persahabatan Erat di Atas Perbedaan
Sebanyak dua gambar tangkap layar isi percakapan Juliana Moechtar dengan Herman Seventeen pun diunggah melalui akun Instagramnya, Jumat (28/12/2018) malam.
Pada tangkap layar pertama, terlihat tanggal percakapan Uli dengan Herman dilakukan pada tanggal 16 Desember 2018.
"Hun. Tanggal 20-21 dikosongin jadwal shooting ya," tulis mendiang Herman Seventeen seperti dikutip Grid.ID.
"Buat apa Han?" balas Juliana Moechtar.
Pada tangkap layar percakapan kedua, tanggal percakapan menunjukkan tanggal 19 Desember 2018.
"Hun. Berarti tanggal 22-23 gak ikut ya?" tanya mendiang Herman lagi.
"Ga han," jawab Juliana Moechtar lagi.
Sayangnya, percakapan Juliana Moechtar dengan mendiang suaminya tersebut kini tinggal menjadi kenangan.
"Saat Allah memberikan takdir dan ketentuannya, di saat itu Allah memberi kekuatan yang cukup besar buat hambanya. Ini wa (whatsapp) saat almarhum ingin saya berada dan ikut di sana," tulis Uli sebagai keterangan unggahannya.
"Ya Allah... Insyallah hun di sini menjaga anak-anak dengan baik ya Han @hermanseventeen #merindu #alfatiha," sambung Juliana Moechtar.
Mendiang Herman Sikumbang merupakan gitaris band Seventeen yang meninggal dunia saat tengah manggung di Tanjung Lesung Beach Resort.
Selain Herman, sang pemain bass, Bani, dan sang drummer, Andi, pun turut menjadi korban tewas. Kini, band asal Yogyakarta pun hanya menyisakan sang vokalis, Ifan Seventeen, satu-satunya korban yang berhasil selamat.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Widyastuti |